Digital Detox: Weekend Saat Tepat Rehat dari Layar demi Kesehatan Mental

Digital Detox: Weekend Saat Tepat Rehat dari Layar demi Kesehatan Mental

--

RADARTVNEWS.COM- Di tengah rutinitas yang dipenuhi dengan layar gadget, tubuh dan pikiran kita sebenarnya butuh istirahat. Terlalu lama menatap layar bisa bikin lelah, stres, bahkan bikin kita kurang tidur. Nah, kalau kamu mulai merasa gampang capek, sulit fokus, atau overthinking tanpa sebab, mungkin sudah saatnya coba digital detox.

Apa Itu digital detox?

digital detox adalah istilah untuk menyebut kegiatan mengurangi atau bahkan berhenti total menggunakan perangkat digital dalam jangka waktu tertentu, dengan tujuan memulihkan fokus, kesehatan mental, dan hubungan sosial yang lebih berkualitas.

 

Berikut beberapa tips sederhana untuk mulai digital detox tanpa drama

1. Tentukan Waktu Bebas Gadget Setiap Hari

Mulai dari yang ringan, misalnya 1 jam sebelum tidur tanpa handphone. Gunakan waktu itu untuk membaca buku, journaling, atau ngobrol santai.

2. Nonaktifkan Notifikasi yang Tidak Penting

Notifikasi dari media sosial sering bikin kita terdistraksi. Coba matikan notifikasi dari aplikasi yang nggak terlalu penting agar pikiran lebih tenang.

3. Batasi Waktu Media Sosial dengan Timer atau App

Gunakan fitur screen time di HP kamu, atau pasang aplikasi khusus seperti Forest, Freedom, atau Digital Wellbeing untuk mengontrol durasi online.

4. Sediakan “No Gadget Zone” di Rumah 

Contohnya di meja makan atau kamar tidur. Tempat-tempat ini bisa jadi ruang pribadi untuk benar-benar hadir secara fisik dan mental.

5. Ganti Waktu Online dengan Aktivitas Offline yang Kamu Suka

Coba hobi baru yang bebas dari layar: merawat tanaman, menggambar, bersepeda, atau sekadar jalan kaki sore-sore sambil dengerin musik.

6. Coba Libur Sehari Tanpa Media Sosial 

Tentukan satu hari dalam seminggu sebagai hari bebas scroll. Gunakan untuk fokus ke hal-hal nyata di sekitarmu. Hasilnya akan bikin kamu lebih rileks dan bahagia.

 

Tren yang Mulai Diterapkan Banyak Orang, digital detox sudah jadi bagian dari lifestyle sehat yang mulai banyak diterapkan. Beberapa tempat wisata bahkan menawarkan “zona tanpa sinyal” agar pengunjung bisa menikmati alam dan momen tanpa gangguan.

 

Tetapi tujuan digital detox bukan menjauhi teknologi sepenuhnya, tapi menggunakannya dengan lebih sadar dan seimbang.

 

Yuk, rehat sejenak dan beri ruang untuk hal-hal yang lebih bermakna di dunia nyata! (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: