RADARTV – Sebagai provinsi yang memiliki potensi pertanian yang baik, bahan panganan satu ini menjadi salah satu yang mudah di jumpai dan kerap menjadi makanan sajian saat minum kopi atau teh bersama.
Ya Singkong mudah didapati di provinsi Lampung baik ditanam di perkebunan maupun di pekarangan rumah.
Singkong atau ketela pohon merupakan makanan sumber karbohidrat yang cukup merakyat. Bahan makanan ini bisa didapat dengan mudah dan tentunya murah.
Kebanyakan singkong disajikan dengan cara direbus atau digoreng. Tapi sebenarnya singkong juga bisa diolah menjadi makanan dengan cara yang beragam, selain hanya direbus atau digoreng.
BACA JUGA:Anak Susah Makan Nasi, Yuk Cobain Resep Bola-boba Kentang Ikan Kembung
Berikut kreasi makanan olahan singkong yang enak dan mudah dibuat.
1. Cenil
sajian cenil yang menggugah selera-liza novita-
Jajanan pasar yang satu ini hadir dengan tampilan yang sangat cantik dan bewarna-warni. Cenil yang di beberapa daerah disebut juga cethil biasanya dibentuk bulat-bulat atau memanjang.Teksturnya yang padat dan kenyal dengan rasa manis yang pas dari taburan gula merah cair dan kelapa parut, menjadikannya sebagai jajanan favorit banyak orang.
Bahan-bahan:
1 kg Singkong
150 Kelapa Parut Muda
100 gr Gula Pasir (+/- 6 sdm)
1 scht Agar2 bubuk plain (7 gr)
1/2 sdt Garam