Bansos Beras 10 Kilogram Menyasar Masyarakat Miskin Ekstrem di Lampung

Bansos Beras 10 Kilogram Menyasar Masyarakat Miskin Ekstrem di Lampung

Dinas Sosial : Bantuan sosial beras 10 kilogram akan menyasar data P3KE.(Jeni))--

RADARTV- Bantuan sosial (Bansos) El Nino berupa beras 10 kilogram akan kembali disalurkan kepada masyarakat di Provinsi Lampung.

Kepala Dinas Sosial Provinsi Lampung Aswarodi, mengatakan jika bantuan sosial beras 10 kilogram akan menyasar data Pensasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (P3KE).

Pada tahun 2023 bantuan menyasar pada masyarakat menggunakan Data Terpada Kesejahteraan Sosial (DTKS). 

Dengan adanya perubahan maka pihaknya belum mengetahui berapa jumlah penerima bantuan tersebut apakah mengalami penambahan atau pengurangan. Namun kemungkinan akan ada yang sama karena di DTKS ada kelompok dari P3KE.

"belum mengetahui berapa jumlah penerima bantuan tersebut apakah mengalami penambahan atau pengurangan. kemungkinan akan ada yang sama karena di DTKS ada kelompok dari P3KE," jelas Aswarodi.

BACA JUGA:50 Hari Jelang Ramadhan 1445 H : Jangan Salah Beli, Ini Deretan Merek Kurma Asal Israel yang Wajib Dihindari

Tahun 2023 bantuan diberikan selama bulan Oktober, November dan Desember dengan jumlah 24.900 ton maka per bulan 8.300 ton. Sedangkan tahun ini bertambah 6 bulan dari Januari sampai Juni.

"Untuk jenis bantuannya masih sama yakni 10 kilogram beras untuk setiap bulan namun periodenya yang ditambah," pungkasnya.

Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Lampung persentase penduduk miskin pada Maret 2023 sebesar 11,11 persen menurun 0,33 persen poin terhadap September 2022 dan menurun 0,46 persen poin terhadap Maret 2022.

Jumlah penduduk miskin atau penduduk dengan pengeluaran per kapita di bawah garis kemiskinan  pada Maret 2023 sebesar 970,67 ribu orang.

Jumlah ini lebih baik dibandingkan kondisi pada Bulan September 2022 yang mencapai 995,59 ribu  turun 24,92 ribu orang.(*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: