Tiket Arus Mudik dan Balik Kereta Api Tanjungkarang – Kertapati Idul Fitri 1445 Hijriah Ludes Terjual

Tiket Arus Mudik dan Balik Kereta Api Tanjungkarang – Kertapati Idul Fitri 1445 Hijriah Ludes Terjual

Enam perjalanan kereta api reguler beroperasi dalam sehari menjelang libur nataru.--

RADARTV – Semua tiket perjalanan kereta api dari Stasiun Tanjungkarang (TNK)  menuju Stasiun Kertapati (KPT) atau sebaliknya, untuk arus mudik dan arus balik Idul Fitri 1445 Hijriah ludes terjual. 

Penjualan tiket dari H – 7 Idul Fitri 2024 atau tanggal 3 April 2024 hingga H – 1 semua sudah sold out. Dari pantauan di laman  booking.kai.id, semua penjualan tiket untuk kursi penumpang dewasa dan juga kursi penumpang anak – anak.  

”Saya telat pesan. Sekarang semua sudah sold out, terpaksa deh nanti cari travel saja,” ujar Wawa, warga Lampung.  

Sebelumnya, PT KAI Divisi Regional (Divre) IV Tanjungkarang membuka penjualan tiket kereta api periode angkutan Lebaran 2024 mulai 15 Februari 2024. 

Tiket untuk keberangkatan 31 Maret 2024 atau H-10 Lebaran hingga 7 Maret atau H+10 Lebaran untuk keberangkatan 21 April 2024.

Manager Humas KAI Divre IV Tanjungkarang, Azhar Zaki Assjari mengatakan, masyarakat dapat mulai memesan tiket sesuai tanggal sudah dibuka. 

Penjualan disesuaikan dengan kebijakan KAI menetapkan pemesanan tiket KA Rajabasa mulai dari H-45 sebelum keberangkatan.

Periode angkutan Lebaran 2024, KAI Divre IV Tanjungkarang menyediakan rata-rata sebanyak 1.060 tempat duduk pada rangkaian KA Rajabasa/ hari. 

PT KAI siap mengoperasikan KA Rajabasa relasi Tanjungkarang - Kertapati (PP) dan KA Kuala Stabas relasi Tanjungkarang-Baturaja (PP).

BACA JUGA: Berapa Kali Kecelakaan Kereta Api Vs Kereta Api Di Lampung? Ini Daftar Lengkapnya

Tapi, untuk penjualan KA Kuala Stabas baru dilakukan H-7 atau pada 24 Maret 2024 mendatang. Selain itu, hingga pihaknya belum berencana mengoperasikan kereta api tambahan untuk libur Lebaran.

Pembelian atau pemesanan tiket KA Lebaran 2024 ini dapat dilakukan melalui aplikasi Access by KAI, Call Center 121, aplikasi online travel agent, dan mitra resmi penjualan lain-lainnya bekerja sama dengan KAI.

Kemudian pembelian tiket KA Lebaran di stasiun hanya bisa dilayani mulai dari tiga jam sebelum keberangkatan kereta, menyesuaikan ketersediaan tempat duduk. 

Para calon penumpang diingatkan agar pelanggan teliti memasukkan tanggal, memilih rute dan data diri ketika memesanan tiket.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: