Weekend Seru di Bioskop, Ini Lima Rekomendasi Film di Bulan Agustus, Nomer 5 Pernah Hits di Zamannya

Weekend Seru di Bioskop, Ini Lima Rekomendasi Film di Bulan Agustus, Nomer 5 Pernah Hits di Zamannya

RADARTVNEWS.COM - Bioskop Indonesia di bulan Agustus 2023 dimeriahkan oleh banyak film bertabur bintang. Dimana para pecinta sinema bakal dimanjakan dengan beberapa film yang tidak kalah serunya dengan film-film yang sudah tayang sebelumnya. Tidak hanya film Indonesia saja terdapat film luar yang sedang kalian nanti-nantikan dan dastinya seru untuk ditonton. Sebut saja Luna Maya, Brain Domani, Happy Salma, Angga Yunanda, dan  Jason Statham yang yang akan menemani nonton kalian di bioskop. Berikut ini beberapa rekomendasi film yang hadir di bulan agustus 2023 yang patut kamu simak sebagai bahan pertimbangan film mana yang mau kalian tonton, bukan spoiler loh : 1. Suzzanna : Malam Jumat Kliwon Bagi kamu pecinta Film Horor, film yang satu ini sangat pas untuk di tonton. Film Suzzanna : Malam Jumat Kliwon berkisah tentang seorang wanita yang sedang hamil tua. Naas, wanita bernama Suzzanna itu menjadi korban santet sehingga membuat jabang bayinya pindah ke belakang perut. Tak disangka-sangka, bayi itu lahir dengan sehat. Namun cara kelahirannya tak normal, sebab punggung sang ibu harus meledak. Suzzanna juga tiba-tiba hilang secara misterius. Jauh beberapa tahun kemudian tepatnya di tahun 2023, hadir Ayu Sutrisna yang bekerja sebagai penulis novel misteri ke desa Suzzanna. Kehadirannya sebetulnya tak disengaja, sebab Ayu hanya sedang mencari inspirasi untuk buku barunya.Dirinya bersama sang kekasih, Anton pergi ke luar kota sembari pengerjaan penulisan novel Ayu. Mereka kemudian menemukan rumah aneh yang tidak berpenghuni dan merasa familiar dengan arsitektur bangunan tersebut. Ternyata disitu ia menemukan sebuah buku harian milik Suzzanna, seorang wanita yang hidup di masa lalu dan ternyata sudah meninggal. Suzzanna menulis tentang rencana menikah dengan Surya, tunangannya, namun gagal karena ia dijodohkan dengan Raden Arya.Raden Arya adalah penguasa wilayah dan telah memberi utang pada ayah Suzzanna dengan uang yang tak mampu dibayar kembali. Suzzanna lantas terpaksa menikah dengan Raden Arya sebagai balasan hutang ayahnya, menjadi istri muda. Namun istri pertama Raden Arya iri, hingga mengirimkan santet pada Suzzanna dan menjadikan kehamilannya sangat tersiksa, yakni berpindah ke punggungnya.Hari demi hari, setelah membaca diary itu, Ayu dan Alan yang tinggal di rumah tersebut mendapat teror horor penampakan Sundel Bolong. Ternyata, Sundel Bolong tersebut sangat mirip dengan Ayu. Film yang disutradarai oleh Guntur Soeharjanto memiliki genre horror. Pada film ini menggaet beberapa artis ternama seperti Luna Maya, Achmad Megantara, Tyo Pakusadewo, Adi Bing Slamet, dan Sally Marcellina. Film ini dirilis pada 8 Agustus 2023 kemarin di bioskop. 2. Meg 2 : The Trench Film Meg 2: The Trench merupakan sekuel lanjutan dari The Meg yang rilis 2018 lalu. Diadaptasi dari novel berjudul The Trench karya Steve Alten, menceritakan kembali kisah pertarungan antara manusia dengan hiu purba megalodon. Hiu purba itu telah hidup sejak 65 juta tahun yang lalu dan telah menguasai dunia. Bahkan hewan ini mampu mengalahkan dinosaurus. Sebuah pulau terpencil yang tidak pernah didatangi oleh manusia nampak menyimpan banyak rahasia dan hewan-hewan purba yang tidak diketahui orang. Jonas Taylor ditunjuk untuk memimpin para peneliti lainnya untuk kembali menyelami Palung Mariana. Mereka harus melakukan penyelaman eksplorasi ke kedalaman laut terdalam.Sebab diketahui bahwa hiu megalodon berjumlah lebih dari dua ekor itu telah lepas dan berenang dalam Palung Mariana. Tidak hanya hiu megalodon yang ganas, Jonas dan para peneliti lainnya pun akan menghadapi ancaman dari berbagai makhluk purba bawah air lainnya. Namun siapa sangka, pelayaran mereka berubah menjadi kekacauan ketika operasi penambangan jahat mengancam misi mereka dan memaksa mereka ke dalam pertempuran berisiko tinggi untuk bertahan hidup.Tak hanya harus bertempur dengan hiu kolosal yang menjarah lingkungan. Mereka harus berlari lebih cepat dan mampu mengakali predator tersebut untuk meneruskan penelitian. Film ini masuk ke genre Action,Adventure,Horor yang di sutradarai oleh Ben Wheatley. Film ini menggaet beberapa artis ternama seperti Jason Statham, Jing Wu, Cliff Curtis, Sienna Guillory. Film ini sudah rilis di bioskop tanggal 4 Agustus 2023 . 3. Primbon Film Primbon mengisahkan tentang Kehidupan di tengah keluarga Jawa dari keturunan kerajaan, masih memegang teguh adat dan budaya. Sebab, mereka hidup dengan terhormat dan penuh martabat yang kental akan kebudayaan kerajaan Jawa.Tapi, anggota keluarga tersebut seringkali mendapatkan teror dari makhluk astral yang bahkan membahayakan nyawa mereka. Sesosok makhluk astral yang berwujud perempuan berambut panjang mengerikan selalu muncul meneror. Peristiwa itu diduga terjadi akibat dari pelanggaran dalam kitab Primbon yang selama ini dipercaya oleh keluarga tersebut dan masyarakat setempat. Mereka pun berusaha dan berupaya untuk terlepas dari teror perempuan berambut panjang tersebut. Kitab apakah Primbon itu sebenarnya? Bersambung ke Halaman Selanjutya ---->

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: