asn

Tingkatkan PAD, Gubernur Genjot BUMD

Tingkatkan PAD, Gubernur Genjot BUMD

Anggaran pendapatan dan belanja daerah perubahan tahun anggaran 2019 yang masih dibahas oleh Pemprov bersama DPRD Lampung mengalami defisit sebesar 117 miliar rupiah. Menanggapi defisit tersebut, Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi berjanji akan meningkatkan sektor pendapatan asli daerah dengan mengoptimalkan peranan Badan Usaha Milik Daerah.

Menurut Arinal, saat ini beberapa BUMD baru yang akan dibentuk masih menunggu pembahasan rancangan peraturan daerah bersama DPRD, sementara sambil menunggu pembahasan Raperda untuk disahkan menjadi Perda, Arinal akan mengeluarkan peraturan Gubernur.

Diketahui, salah satu proyeksi Pendapatan Asli Daerah ( PAD ) yang tak terealisasi pada APBD 2019 ini yakni PAD dari lahan Waydadi, dimana hingga saat ini persoalannnya belum selesai karena masyarakat yang menempati masih menolak. (Gal/Bo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: