Ponpes Terbakar, Santri Diungsikan
Pemantauan Radar Lampung TV di lokasi, masyarakat ramai berkumpul membantu untuk memadamkan api yang membesar dengan dibantu unit pemadam kebakaran (damkar) BPBD Bandar Lampung. Sedangkan para santri diungsikan ke rumah-rumah warga.
Di jalan Purnawirawan menuju arah ponpes terjadi kepadatan kendaraan yang melintas, sebab mobil damkar yang dikerahkan untuk memadamkan api berjumlah enam unit, dua unit terdapat pada gang masuk menuju ponpes, sisanya tepat berada di pinggir jalan.
Menurut saksi mata, M. Rahman Hidayat api muncul dari asrama putri kemungkinan penyebab kebakaran diakibatkan oleh korsleting listrik.Sedangkan ketua RT setempat, Sobri mengatakan unit damkar dan warga setempat masih berusaha memadamkan kobaran api yang menjalar sampai kedalam bangunan ponpes yang dulu bernama Hidtrotul Munawaroh. Api berhasil dijinakkan pukul 19.10 (Put/Ri)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: