Mengenal 5 Tokoh Asing yang ikut Memperjuangkan Kemerdekaan Indonesia

Mengenal 5 Tokoh Asing yang ikut Memperjuangkan Kemerdekaan Indonesia

--

4. Eduard Douwes Dekker (Multatuli)

Eduard Douwes Dekker atau yang dikenal sebagai nama pena Multatuli, yang beratti “aku banyak menderita”. Sosok penulis terkenal ini lahir di Amsterdam pada 2 Maret 1820. Ia pertama kali datang ke Indonesia pada 1939.

Ia merupakan salah satu tokoh yang terkenal menentang sistem tanam paksa, karena dianggap tidak humanis. Saat menjalani tugas di Lebak, Multatuli melihat bagaimana Pemerintah Belanda memperlakukan rakyat Indonesia dengan tidak adil. Inilah yang menjadi alasan Multatuli menulis sebuah novel.

Meskipun ia bukanlah tokoh yang terlibat secara langsung dalam perjuangan kemerdekaan Indonesia, namun karyanya yang berjudul “Max Havelaar” memiliki dampak besar membangkitkan kesadaran bangsa Eropa akan ketidakadilan kolonial di Hindia Belanda (Indonesia) dan berhasil mempengaruhi pergerekan nasionalis Indonesia pada abad ke-20.

Novel tulisannya ternyata sampai ke tangan pemerintah Belanda, hingga akhirnya Gubernur Jenderal Van den Bosch di Hindia Belanda diberhentikan dan sistem tanam paksa dihapuskan.

5. Bob Earl Freeberg

Bob Earl Freeberg atau lebih dikenal dengan panggilan Bob Earl adalah seorang pilot pesawat bayaran berkebangsaan Amerika Serikat yang turut memperjuangkan kemerdekaan Indonesia. Tokoh kelahiran tahun 1921 ini bersama rekannya dengan berani berhasil menembus blokade utara Belanda.

Ia membantu menyelundupkan emas, perak, kina dan karet dari Indonesia ke luar negeri. Lalu bob membawa senjata, pakaian, dan obat-obatan dari liar negeri ke Indonesia. Ia juga banyak mmebantu TNI dalam melakukan operasi militer.

Bob adalah pilot pertama yang melakukan penerjunan prajurit AURI untuk menembus blokade Belanda dan mengobarkan perlawanan. Ia juga mengantar Soekarno berkeliling Sumatra untuk meminta sumbangan rakyat.

Sayangnya Bob berakhir tragis pada 29 September 1948, pesawatnya jatuh karena tertembak pemburu Belanda. 

Nah itulah beberapa tokoh asing yang membantu perjuangan kemerdekaan Indonesia. Kontribusi para tokoh asing dalam perjuangan melawan penjajahan adalah bukti solidaritas lintas bangsa dalam memerangi ketidakadilan. 

Dengan mengenang dan menghargai peran mereka, kita dapat memperkaya pemahaman tentang komplksitas dan dinamika pejuangan kemerdekaan Indonesia. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: