Apakah BB Tindak Pidana Boleh Dipakai Polisi? Warga Keluhkan Motor Bersih Saat Disita, Dikembalikan Kotor

Apakah BB Tindak Pidana Boleh Dipakai Polisi? Warga Keluhkan Motor Bersih Saat Disita, Dikembalikan Kotor

CURHAT WARGA : Keluhan barang bukti motor digunakan polisi hingga kotor. -facebook-

RADARTV – Seorang warga Kota Metro menanyakan tindakan aparat kepolisian dalam hal penggunaan barang bukti (BB) sepeda motor milik korban yang disita. Pertanyaan ini disampaikan di laman Facebook milik Nurcholis di Fanspage Grup Warga Metro. 

Nurcholis mengeluhkan kondisi motor miliknya yang berhasil bisa digunakan melalui mekanisme pinjam pakai. Sebelumnya, motor Honda ADV terpaksa dijadikan BB untuk suatu tindak pidana kejahatan.

Saat diserahkan motor berwarna merah  dalam kondisi bersih usai dicuci. Namun saat dikembalikan motor dalam keadaan sangat kotor. Ini terlihat dari bercak sisa lumpur kering di sekitar spakboard motor. 

Berikut petikan keluhanya : Gimana ini, montor dijadikan Barang Bukti sebuah perkara pidana pada tanggal 11 Oktober 2023. Saya sudah mengajukan pinjam pakai berapa kali namun tidak di ACC, montor tersebut saya butuhkan untuk keperluan sehari-hari (bekerja) dan selama penyitaan saya tidak bekerja, dan harus pinjam sanah sini untuk keperluan sehari-hari. 

Hari ini, Alhamdulillah, saya bisa pinjam pakai atas disetujuinya pengajuan pinjam pakai di pengadilan, namun saya kecewa ketika melihat motor tersebut dengan keadaan kontor dan ada sedikit baretan, seperti di pakai sehari hari, padahal awal penyitaan montor masih keadaan bersih. 

Apakah barang bukti boleh dipakai ?

Bersamaan tulisan statusnya ini, Nurcholis turut memposting foto – foto before after. Yakni foto awal saat disita dalam kondisi bersih dan kondisi saat diambil sangat kotor. 

Dia juga mengunggah percakapan dirinya dengan salah satu APH yang terkait dengan penyitaan BB sepeda motor. Dalam percakapan whatsapps itu, Nurcholis mencoba menanyakan kepada petugas terkait kondisi motor. 

Dalam sesi tanya jawab itu, petugas membenarkan jikalau motor BB itu sempat dipakai sebentar untuk membeli gorengan. 

Nurcholis : Masuk kepolisian bersih Pak.

Polisi : itu cuman di pake buat beli gorengan bntr 

N : Musim kemarau dipake sebentar bisa sekotor ini ya Pak

P : karna pas sore gx ada motor mau beli gorengan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: