6 Manfaat Kesehatan Akan Dirasakan Jika Konsumsi Minuman Sehat dan Segar Ini. Apalagi Yang Sedang Diet

6 Manfaat Kesehatan Akan Dirasakan Jika Konsumsi Minuman Sehat dan Segar Ini. Apalagi Yang Sedang Diet

Selain menyegarkan, infused water dapat memberikan banyak manfaat bagi tubuh.-Halodoc-

Lebih dari 80% kandungan timun adalah air. Selain dapat menghilangkan haus, minum infused water timun dapat membantu tubuh agar tetap terhidrasi serta manfaat lainnya.

4. Menjaga kelembapan dan mencegah kulit kering.

Kandungan air dan vitamin B5 yang tinggi pada timun dapat melembapkan dan mencegah kulit kering. Selain itu, vitamin ini juga membantu mencegah jerawat dan membuat rambut tampak berkilau.

5. Membantu menurunkan berat badan

Bagi yang sedang diet, infused water timun ini bisa dijadikan minuman yang cocok untuk dikonsumsi. Selain bisa menghidrasi tubuh, minuman ini bisa membantu menekan rasa lapar, sehingga menurunkan keinginan untuk makan dan ngemil atau minum minuman yang manis.

6. Menurunkan risiko terkena penyakit kanker

Menurut beberapa penelitian, antioksidan, cucurbitacins, dan lignan yang terkandung pada timun bisa melawan sel kanker. Selain itu, flavonoid pada buah ini diyakini bisa membantu memperlambat perkembangan kanker prostat.

Demikianlah beberapa manfaat yang bisa didapatkan dari minum infused water timun. Untuk mendapatkan semua manfaat tersebut, ada baiknya membuat jadwal untuk mengonsumsi minuman ini dalam 1 pekan.

Anda bisa mengonsultasikan terlebih dahulu ke dokter atau fasilitas kesehatan terdekat jika ingin mencoba minuman yang segar alami ini.

Selamat mencoba. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: