Tim Damkar Berjibaku Padamkan Api Bakar Perkebunan Warga Umpu Semenguk Way Kanan

Tim Damkar Berjibaku Padamkan Api Bakar Perkebunan Warga Umpu Semenguk Way Kanan

MEMBESAR : Kebakaran lahan di Kecamatan Umpu Semenguk, Way Kanan. -Dedi Tarnando-

 

RADARTV : Tim Damkar BPBD Kabupaten Way Kanan berjibaku memamdamkan api yang terus membakar perkebunan warga Umpu Semenguk, Kabupaten Way Kanan, Provinsi Lampung, pada Ahad 29 Oktober 2023. Api terdeteksi membakar perkebunan warga sejak sore dan mampu dipadamkan pukul 21.35 WIB.

 

Tim Pemadam Kebakaran dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Way Kanan mengerahan sejumlah armada mobil damkar berjibaku memadamkan api hingga tengah malam. Tim mencoba menjinakan si jago merah yang merembet hingga rumah warga.

 

Tim Damkar tampak kesulitan karena area lokasi terbakar sangat luas, banyak tanaman kering, dan angin kencang. Dari pantauan wartawan www.radartv.disway.id, api membumbung tinggi membakar pepohonan besar.

 

Dari kejauhan nyala api direkam oleh warga. Banyak pohon besar yang sudah mengering dedaunanya dengan mudah terbakar. Sedari petang, warga menggunakan alat dan air seadanya sedapat mungkin memadamkan api.

 

”Apinya sangat cepat membakar. Banyak ilalang kering ditambah api kencang. Makanya api cepat meluas,” ucap Sapri warga simpang Empat Negeri Baru, Kecamatan Umpu Semenguk.

 

Menurutnya, banyak pokok pohon produktif ukuran besar turut terbakar. Api yang membakar perkebunan dengan cepat melahap daun-daun pohon besar. Saat malam, api membumbung tinggi membakar pohon hingga dapat disaksikan dari kejauhan.

 

Warga dan aparat cepat menghubungi Kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Way Kanan. Sejumlah armada pemadam kebakaran diterjunkan. Prioriotas pertama adalah menjinakan api yang berbatasan dengan permukiman atau rumah warga.

 

”Tim langsung melakukan lokalisasi api, agar tidak cepat meluas membakar rumah dan permukiman warga,” tandasnya.

 

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Hanya saja asap tebal sedari sore menyebabkan sejumlah warga mengalami sesak nafas.

 

Tim Damkar BPBD Way Kanan sempat kesulitan menjinakan api. Utamanya api yang ada di dalam perkebunan. Ini dikarenakan selang penyemprotan air terbatas ukuranya. ”Kami prioritaskan menjinakan api di pinggir jalan dan permukiman warga,” pungkasnya. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: