Ragam Potensi PAD Lampung Yang Belum Terekspose Cukup Tinggi
radartvnews.com - Provinsi Lampung memiliki ragam potensi Pendapatan Asli Daerah yang memiliki nilai tinggi untuk meningkatkan penerimaan PAD bagi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Lampung. Hal ini dijelaskan oleh Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Lampung Sally Salamah beserta jajarannya saat Expose Optimalisasi PAD bersama Sekda Provinsi Lampung Sutono, di Ruang Kerja Sekdaprov, Senin (7/11/2016). Dijelaskan Kabag Humas Biro Humas dan Protokol Heriyansyah, Acara dihadiri pula Kepala Dinas Pendapatan Daerah Provinsi Lampung Syaiful Dermawan, Asisten Bidang Administrasi Umum Hamartoni Ahadis, Perwakilan dari Bapeda, Dinas Perikanan dan Kelautan, serta Dinas Perdagangan Provinsi Lampung Dalam arahannya Sekda Provinsi Lampung Sutono mengatakan, Potensi PAD yang di maksud meliputi retribusi tempat pelelangan ikan (TPI) Labuhan Maringgai, Potensi Retribusi Perikanan Tangkap, Potensi Retribusi/pendapatan lainnya atas pemanfaatan aset tetap, Bagi Hasil Provinsi sumber daya hutan, dan pajak alat alat berat. Dalam kesempatan tersebut, Sekdaprov yang juga mendengarkan paparan dari dinas dan instansi terkait menyampaikan, Pemerintah Provinsi siap berkoordinasi dan membantu dinas/instansi yang terkait jika diperlukan dalam upaya penggalian potensi kekayaan daerah untuk meningkatkan PAD dan memanfaatkan sumber - sumber kekayaan Provinsi terkait bantuan penganggaran dan pembinaan SDM jika diperlukan. Ditambahkan oleh Kabag Humas Biro Humas dan Protokol Heriyansyah, Sekda telah berkomitmen untuk meningkatkan PAD Provinsi Lampung. Kabag Humas melanjutkan bahwa terkait peningkatan PAD melalui perikanan tangkap di daerah Labuhan Maringgai yang dinilai dapat meningkatkan potensi PAD sekitar 100 milyar pertahun, Pemerintah Provinsi akan mengkaji kemungkinan untuk memperbaiki kolam dermaga dan mengatasi sedimentasi dari sungai dan laut di kolam dermaga Labuhan Maringgai. (Rls/Min)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: