asn

Vaksinasi Massal, 1000 Dosis Dibagikan

Vaksinasi Massal, 1000 Dosis Dibagikan

Radartvnews.com-  Dalam rangka menyambut Hut ke-339 Kota Bandar Lampung, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkompimda) bersama Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung menggelar vaksinasi kepada warga yang berusia 18 sampai 59 tahun, Tni dan Polri di Lapangan Saburai, Enggal, Bandar Lampung, Rabu (16/6). Sedikitnya 1000 dosis vaksin akan diberikan secara bertahap sebagai upaya mendukung program percepatan pencegahan penyebaran dan penanganan Covid-19 serta pemulihan ekonomi nasional. Pemerintah Kota Bandar Lampung menargetkan 770.000 vaksin dapat diberikan kepada warga di Kota Bandar Lampung. Vaksinasi masal akan dilakukan di tiga lokasi, yaitu di Kantor Pemerintah Kota Bandar Lampung, Kodim dan Polresta Bandar Lampung, masing-masing 1000 dosis. Walikota Bandar Lampung, Eva Dwiana berharap agar masyarakat Kota Bandar Lampung lebih antusias untuk datang ke Puskesmas untuk melakukan vaksinasi Covid-19.(ang/san)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: