Gagal Target, Februari Nakes di Lampung Selatan Wajib Vaksin
Radartvnews.com- Vaksinasi covid-19 tahap pertama kepada tenaga kesehatan di Lampung Selatan ditargetkan selesai pada akhir Februari 2021. Plt Kepala Dinas Kesehatan Lampung Selatan Eka Riantinawati mengatakan, dari data pelaksanaan vaksin covid-19 dari 2.587 tenaga kesehatan tercatat baru 1.437 orang Nakes yang telah melaksanakan vaksin covid-19 pertama. Sisanya akan menjalani vaksin di awal bulan Februari. “Beberapa kendala vaksinasi gagal mencapai target lantaran banyak tenaga kesehatan tidak mendapatkan sms pemberitahuan untuk mengikuti vaksin covid-19, tenaga kesehatan yang belum di vaksin dapat mendaftar guna dilakukan vaksin melalui puskesmas atau pelayanan kesehatan yang telah ditunjuk pada Februari ini,” jelasnya. Untuk vaksin tahap kedua akan dilakuan pada bulan Maret 2021 diperuntukan bagi anggota TNI, Polri dan pegawai pemerintah pada pelayanan masyarakat rencananya akan dilakukan pada bulan maret mendatang.(mai/san)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: