TNI – Polri Netral Kawal Pilkada

Senin 25-06-2018,21:05 WIB
Reporter : redaksirltv
Editor : redaksirltv

radartvnews.com- Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI AM Putranto memantau kesiapan anggota TNI khususnya di jajaran 043 Garuda Hitam (Gatam) untuk mengawal pemilihan kepala daerah di Provinsi Lampung. Jendral bintang dua ini meminta kepada TNI dan unsur terkait untuk bersikap netral agar pesta demokrasi di Lampung berjalan dengan damai. Hal itu diungkapkan Mayjen TNI AM Putranto dimarkas Polda Lampung usai melakukan video conference bersama Kapolda Lampung senin siang (25/6). “saya ke sini dalam rangka memantau kesiapan anggota saya pada pilkada khusunya korem 043, pesta demokrasi akan berjalan dengan baik apabila semua unsur terkait bersikap netral,” ujar  Putranto. Tidak hanya TNI Polri yang netral, tapi kuncinya ada  Bawaslu dan KPU, jika masuk angin maka apa yang dilakukan TNI Polri  maka akan terjadi gejolak. Jika paslon tidak dewasa tidak bisa membawa massanya dengan baik maka belum dapat menjadi pemimpin yang sebenarnya, imbuh Putranto. Sementara itu Kapolda Lampung Irjend Pol Suntana, meyentil paslon pilkada tidak melakukan pembodohan politik uang. Polda Lampung, TNI, KPU dan Bawaslu berkomitmen tinggi seluruh rangkaian pilkada  serentak berjalan aman lancar dan sesuai aturan. “kami berkomitmen mengamankan segala rangkaian pemilu, saya menghimbau tim sukses untuk menjaga agar Lampung tidak ribut dan hindari money politik, kami tetap netralitas dari awal hingga akhir demokrasi,” ujar Suntana. Kapolda juga menghimbau kepada seluruh  tim sukses paslon dan pendukung untuk mengedepankan langkah yang elegan, langkah yang menjaga kerukunan dan keharmonisan masyarakat Lampung.(lds/san)

Tags :
Kategori :

Terkait