radartvnews- Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung mendata 13 orang guru yang mendapat dana tunjangan khusus dari pemerintah pusat. Ke 13 guru ini tersebar di dua kabupaten diantaranya kabupaten Tanggamus dan Lampung Barat. Pemerintah pusat menganggarkan Rp 75 milyar rupiah untuk tunjangan khusus guru di daerah terpencil. PLT Dirjen Guru dan Tenaga Kependidikan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Hamid Muhammad mengatakan, pemerintah pusat terus memberikan afirmasi ke daerah 3T (Terdepan, Terluar, dan Tertinggal). Bantuan tidak hanya melalui sarana dan prasarana tetapi juga kesejahteraan guru dan tenaga pendidiknya. Kepala Bidang Pembinaan SMK Teguh Irianto mengatakan, 13 orang yang mendapat tunjangan khusus rincianya 7 orang guru di SMA Negeri 1 kelumbayan dan 6 guru di SMAN 1 bandar negeri suoh. “besaran tunjangan khusus yang didapat sesuai dengan gaji guru masing-masing per bulannya dan dibayarkan setiap enam bulan sekali, dengan total keseluruhan mencapai Rp 108,277, dan gaji kotor Rp. 115,277,400, tunjangan langsung dikirim dari pusat ke rekening guru,” ujar Teguh. Jika ada daerah yang mempertanyakan keabsahan daerah yang masuk daerah terpencil ataupun sangat terpencil hal itu harus ditanyakan ke Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi. Sebab Kemendikbud dalam pemberian tunjangan guru ini mengikuti data dari Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi.(tim/san)
13 Guru Terpencil di Lampung Dapat Tunjangan
Kamis 08-02-2018,21:06 WIB
Editor : redaksirltv
Kategori :