Lalapan Sunda, Cita Rasa Segar yang Jadi Identitas Kuliner Tanah Pasundan

Rabu 22-10-2025,18:58 WIB
Reporter : MG Alfi Sahrin
Editor : Jefri Ardi

RADARTVNEWS. COM - Jika kamu pernah makan di rumah makan khas Sunda, hampir pasti Anda akan disuguhkan dengan piring penuh sayuran segar inilah yang disebut lalapan. Bagi masyarakat Sunda, sambal pedas mungkin menjadi “ratu” di meja makan, namun lalapanlah yang menjadi “panglima” pendampingnya.

Lalapan atau “lalab” dalam bahasa Sunda adalah kumpulan sayuran mentah atau setengah matang yang disajikan bersama sambal seperti sayur mentimun, selada, terong lalap, daun kemangi, hingga daun pepaya muda.Tidak ada aturan baku sayuran apa saja yang boleh, bahkan disebutkan bahwa lebih dari 80 jenis tanaman bisa dijadikan lalapan. 

BACA JUGA:Sensasi Pedas Seblak Jadi Tren, Kuliner Khas Sunda yang Kian Digemari Kaum Perempuan

Saat satu suapan sayuran segar dicelup ke sambal terasi yang pedas-wangi, muncul sensasi segar, renyah, dan pedas yang khas. Lalapan bukan hanya menyeimbangkan rasa lauk-pauknya (sering ayam goreng atau ikan bakar), tapi juga menambahkan tekstur dan aroma yang berbeda.

Banyak orang Sunda bahkan merasa makanan utama belum lengkap tanpa lalapan sebagai teman.Di balik kesegarannya, lalapan mengandung makna budaya yang mendalam. 

Sejak abad ke-10, tercatat dalam naskah “Kuluban Sunda”, bahwa konsumsinya sudah menjadi bagian kebiasaan masyarakat SundaKarena lahan Sunda yang subur, tersedia melimpah sayuran dan daun-daunan muda yang kemudian digunakan sebagai lalapan.

BACA JUGA:Oyong: Sayuran Hijau Segar yang Bikin Tubuh Makin Sehat

Tidak hanya sekadar pelengkap makanan, konsumsi lalapan juga dianggap sebagai wujud harmoni dengan alam dan adaptasi terhadap lingkungan dengan memanfaatkan tanaman lokal sebagai sumber pangan yang sehat.

Beberapa sayuran yang sering hadir di meja makan khas Sunda misalnya selada, daun kemangi, kol mentah, timun, terong lalap, hingga daun pepaya muda.Selain enak, lalapan juga memiliki manfaat kesehatan: kaya serat, vitamin, antioksidan, dan baik untuk pencernaan.

Saat ini, lalapan bukan hanya hadir di warung-warung khas Sunda saja, tetapi juga makin populer di restoran dan kafe kekinian yang mengusung konsep makan bersama dengan sayuran segar sebagai bagian dari gaya hidup sehat.

BACA JUGA:Kaya Manfaat Jamur Bagi Kesehatan Tubuhmu, Cek Cara Pengolahannya!

Lalapan Sunda adalah lebih dari sekadar sayuran pelengkap ia adalah bagian tak terpisahkan dari tradisi kuliner Sunda yang segar, sehat, dan penuh makna. Saat Anda menikmati ikan bakar atau ayam goreng, jangan lupa untuk menambah porsi lalapan dan sambalnya karena di situ letak keseimbangan rasa dan budaya.

Jadi, lain kali ketika mencari makan disajikan dengan lalapan, rasakan tidak hanya kenikmatannya, tetapi juga nilai historis dan filosofi di baliknya.

Kategori :