Cek Golongan Darah di Stan RSUDAM Gratis, Masuk PRL Tetap Bayar Rp50 Ribu!

Jumat 24-05-2024,17:33 WIB
Reporter : Melida Rohlitta / Coy F Sirega
Editor : Hendarto Setiawan

RADARTV – Rumah Sakit Umum Daerah Abdul Moeloek (RSUDAM) Provinsi Lampung membuka layanan stan di Pekan Raya Lampung (PRL) tahun 2024.

Di dalam stan RSUDAM Lampung ada display, penamilan dokumentasi dari perkembangan pembangunan dan perkembangan pelayanan RSUD tipe A tersebut.

Menariknya, rumah sakit plat merah milik Pemprov Lampung ini membuka layanan cek golongan darah untuk masyarakat.

Layanan ini diberikan secara cuma – cuma alias gratis, tidak dipungut biaya. Namun sayang, meski gratis untuk bisa masuk arena PRL 2024, pengunjung tetap dikenai biaya tiket sebesar Rp50 ribu rupiah. 

”Belum lagi, ada biaya parkir liar. Motor Rp10 ribu, mobil Rp20 ribu. Sama aja bohong,” ujar Ariel warga Kedamaian.  

Belum lagi, hasil cek golongan darah belum tentu bisa langsung jadi detik itu juga. Masih harus menunggu beberapa hari untuk bisa mendapatkan kartu hasil cek golongan darah. 

”Nah buat ambil kartu golongan darah harus masuk PRL. Bayar lagi, rugi dong,” jelas dia.

Dia menyarankan jikalau hanya ingin cek golongan darah bisa datang ke puskesmas atau lembaga / klinik pemeriksa laboratorium. 

”Enak ke puskemas Cuma Rp20 ribu, plus parkir 2 ribu motor, 4 ribu mobil. Murah jelas,” kata dia.

Sebelumnya, Humas RSUDAM Lampung, Sabta Putra mengatakan, stan RSUDAM Lampung di PRL 2024 buka setiap hari.

BACA JUGA: Warga Gempar Kawah Keramikan Suoh Meletus, Diiringi Kepulan Asap Tebal Mirip Wedhus Gembel

BACA JUGA: Usulkan Tema Angkutan Umum Dalam Debat Pilkada 2024, Ini Kata Akademi UBL Sekaligus Ketua MTI Lampung

"Kita buka dari 22 Mei sampai 10 Juni 2024 dari pukul 17.00 WIB sampai 21.00 WIB," ujar Sabta Putra kepada radarlampung.co.id, Jum'at 24 Mei 2024.

Stan RSUDAM menampilkan dokumentasi dari perkembangan pembangunan dan perkembangan pelayanan yang ada di RSUDAM.

Selain itu, disampaikan Sabta Putra, di stan RSUDAM Lampung juga memberikan pelayanan kesehatan dan pemeriksaan laboratorium bagi pengunjung.

Kategori :