RADAR TV – Kata skincare atau perawatan kulit barangkali jadi salah satu istilah yang sering kita dengar khususnya bagi kaum hawa. Entah itu berseliweran di percakapan media sosial atau obrolan sehari-hari dengan rekan Anda.
Skincare biasanya digunakan untuk merawat kulit yang sedang bermasalah seperti jerawat, komedo, warna kulit tidak merata, dan masalah lainnya.
Dimana Skincare merupakan suatu rangkaian perawatan kulit yang bertujuan untuk merawat kesehatan kulit.
Skincare atau perawatan kulit menurut laman HealthGuide, adalah rangkaian produk yang Anda gunakan secara rutin untuk merawat atau melindungi kulit. Proses ini berperan penting untuk membentengi Anda dari patogen luar dan menjaga keseimbangan organ internal.
Namun karena orang memiliki masalah kulit yang berbeda, masuk akal jika rutinitas ini juga akan berbeda antara satu orang dengan yang lainnya.
Pada umumnya, rangkaian perawatan skincare ada tiga atau yang sering disebut sebagai basic skincare. Basic skincare ini diantaranya facial wash, moisturizer, dan sunscreen.
Namun, terkadang kulit juga membutuhkan tambahan bahan skincare lain yang sesuai dengan permasalahan kulit seperti serum, obat jerawat, essence, dan toner.
Pemilihan produk skincare juga tidak boleh sembarangan karena harus menyesuaikan dengan jenis kulit dan kebutuhan kulit.
Salah satu produk skincare yang harus disesuaikan dengan jenis kulit ialah sunscreen. Sunscreen merupakan salah satu tahapan skincare yang berguna untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari. Dilansir dari Halodoc, Penggunaan sunscreen ini penting karena sunscreen dapat melindungi kulit dari resiko kanker kulit.
Dalam memilih produk sunscreen juga tidak boleh sembarangan lho! Sunscreen yang dipakai harus disesuaikan dengan jenis kulit.
Khusus untuk kulit berminyak, pemilihan produk sunscreen harus lebih diperhatikan karena apabila salah memilih, maka wajah akan semakin berminyak bahkan menyebabkan munculnya jerawat.
Sebuah komunitas kecantikan atau flatform review kecantikan yang ada di Indonesia, female daily, dapat digunakan sebagai acuan dalam memilih produk sunscreen.
Flatform ini telah terpercaya dan sering digunakan untuk melihat review terhadap suatu produk. Review diberikan oleh para pengguna dari berbagai kalangan yang sudah atau pernah menggunakan produk tersebut.
Selain itu, female daily juga sering memberikan awards untuk best product berdasarkan rating dan review pengguna di website female daily.
Oleh karena itu, berikut beberapa rekomendasi produk sunscreen untuk kulit berminyak dengan rating tertinggi di female daily.