Proses Tranformasi UIN Masih Menunggu Peraturan Presiden

Kamis 19-01-2017,10:23 WIB
Reporter : redaksirltv
Editor : redaksirltv

radartvnews.com – Transformasi Institut Agama Islam Negeri Raden Intan Lampung menjadi Universitas Islam Negeri masih terhambat. Meski telah mengantongi izin prinsip alih status Kampus Islam, Management Kampus masih menunggu keluarnya peraturan Presiden. Hal ini disampaikan langsung oleh Rektor Iain Raden Intan, Mochamad Mukri menjelaskan setelah izin prinsip transformasi IAIN menjadi UIN keluar, saat ini proses alih status hanya tinggal menunggu peraturan Presiden turun. Menurutnya, Perpres alih status Kampus Hijau tersebut menjadi Universitas Islam Negeri sedang dikaji oleh Kementrian Hukum dan HAM. kemungkinan hasil kajian tersebut, akan selesai dalam minggu ini sehingga secepatnya alih status resmi dilakukan. Mukri menambahkan setelah Perpress turun secara otomatis lima Fakultas Umum juga akan dibuka. Lima Fakultas Umum ini nantinya akan berada dibawah naungan Kementerian Riset Teknologi dan Tinggi. (Liz/Ayu/Bow)

Tags :
Kategori :

Terkait