radartvnews.com – Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan Kota Bandar Lampung mulai melakukan persiapan jelang pelaksanaan Ujian Nasional pada bulai April mendatang. Kepala bidang Pendidikan Dasar Disdikbud Kota Bandar Lampung, Eka Afriana mengatakan bahwa berdasarkan data terakhir, sedikitnya 10 sekolah Jenjang SMP siap melaksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer. Eka menyebut 10 tersebut terdiri dari 3 sekolah Negeri dan 7 sekolah Swasta menyatakan kesiapan sebagai sekolah penyelenggara Ujian Nasional Berbasis Komputer. Untuk peserta Ujian Nasional Berbasis Komputer ada sejumlah 1.253 Siswa terdiri dari 588 Laki-Laki, dan 655 siswa Perempuan. Sedangkan untuk jumlah peserta ujian tertulis sebanyak 13.515 Siswa, terdiri dari 6.861 Laki-Laki dan 6.654 Perempuan. Jumlah ini masih belum final namun angkanya tidak akan jauh berbeda dengan data yang ada. Eka menambahkan sepuluh sekolah yang akan melaksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer diantaranya SMPN 1, SMPN 2, SMPN 31 Bandar Lampung, SMP Tunas Mekar Indonesia, SMP Fitri Insani, SMP Global Madani, SMP Pelita Bangsa, SMP Gajah Mada, SMP BPK Penabur, dan SMP IT Arrahman. (Bow/Liz/Ayu)
Ribuan Siswa SMP Siap Hadapi Ujian Nasional
Rabu 18-01-2017,10:42 WIB
Editor : redaksirltv
Kategori :