Unila Tambah Empat Profesor, Kini Miliki 115 Guru Besar

Rabu 22-11-2023,11:00 WIB
Reporter : Jefri Ardi
Editor : Jefri Ardi

RADARTV - Sebagai Universitas Negeri pertama di Provinsi Lampung, Universitas Lampung yang sudah berusia 58 Tahun sejak berdiri 23 September 1965 terus berinovasi.

Guna mewujudkan visi Unila menjadi Center of Excellence di Tingkat Nasional dan Internasional sebagai institusi yang kuat (Be Strong) berdasarkan nilai-nilai luhur budaya Nasional dan Pancasila dengan memperbanyak jumlah Guru Besar di berbagai bidang keilmuan.

Terbaru Universitas Lampung hari ini mengukuhkan 4 Guru Besar dimana kini Universitas Lampung telah memiliki 115 Guru Besar.

Keempat Guru besar yang dikukuhkan yakni Prof.Dr. Noverman Duadji,M,Si, Profesor dalam bidang Kebijakan Publik dengan Orasi “ Reorientasi Demokrasi : Evidance Based Policy Dalam Democratic Governance.

Prof.Dr. Novita Teresiana, S.Sos.,M.Si, Profesor dalam bidang Administrasi Pembangunan  dengan Orasi “Perubahan Iklim, Korupsi dan Kemiskinan; Tantangan Administasi Pembamngunan Dalam Transformasi Ekosistem Birokrasi Pemerintah sebagai Policy Advisor yang Inovatif.

Prof.Dr.Sri Hidayati, S.T.P.,M.P, Profesor dalam bidang Ilmu Teknologi Hasil Perkebunan, dengan orasi “Pemanfaatan Lignin dari Black Liquor Industeri Pengolahan PULP” 

Prof.Dr. Muhammad Syarkowi, S.Si.,M.Si.,IPU, Profesor dalam bidang Teknik Geofisika, dengan orasi “Dari Gravity Hingga Microgravity untuk eksplorasi-eksploitasi Sumberdaya Alam dan Mitigasi”

Pengukuhan keempatnya berlangsung di Gedung Serba Guna Unila, Rabu, (22/11/2023).

Hadir dalam prosesi pengukuhan Guru Besar Rektor Unila Prof.Dr.Ir Lusmeilia Afriani, D.E.A.,I.P.M, Ketua Senat Unila Prof.Dr.Herpratiwi, M.Pd.

Prosesi pengukuhan dan Pengalungan Gordon dilakukan langsung Rektor Unila Prof.Dr.Ir Lusmeilia Afriani, D.E.A.,I.P.M.

Dalam sambutannya, Rektor Unila Prof.Dr.Ir Lusmeilia Afriani, D.E.A.,I.P.M berharap dengan penambahan empat guru besar dalam berbagai bidang ini dapat semakin memantapkan visi dan misi universitas Lampung menjadi Center of Excellence di Tingkat Nasional dan Internasional.

“Alhamdulillah hari ini bertambah lagi empat guru besar di Kampus Unila, semoga membawa kenaikan bagi kemajuan Unila kedepan,” ujar Rektor Lusmeilia.

Sementara keempat guru besar yang baru dikukuhkan yakni Prof.Dr. Noverman Duadji,M,Si, Profesor dalam bidang Kebijakan Publik,  Prof.Dr. Novita Teresiana, S.Sos.,M.Si, Profesor dalam bidang Administrasi Pembangunan, Prof.Dr.Sri Hidayati, S.T.P.,M.P, Profesor dalam bidang Ilmu Teknologi Hasil Perkebunan, Prof.Dr. Muhammad Syarkowi, S.Si.,M.Si.,IPU, Profesor dalam bidang Teknik Geofisika menyampaikan terima kasih atas dukungan semua pihak dan berharap sebagai Guru Besar akan membawa dampak bagi kemajuan Pendidikan di Unila khususnya serta provinsi Lampung pada umumnya.

Sebelumnya Universitas Lampung baru saja mengukuhkan Guru Besar Bidang Hukum Prof. Rudy, S.H., LL.M., LL.D.,  yang juga merupakan Wakil Rekor Bidang Umum dan Keuangan Universitas Lampung. (*)

Kategori :