BANDAR LAMPUNG- Mantan Walikota Bandar Lampung Herman HN membantah terkait pemberitaan media online yang menyasar kepada istrinya sekaligus Walikota Bandar Lampung Eva Dwiana mengenai isu perselingkuhan. Klarifikasi disampaikan dalam konperensi pers yang dilaksanakan Senin siang 24 Januari 2022. Menurut Herman meski pemeberitaan tersebut tidak menyebutkan langsung namanya, namun mengarah kepadanya. “Saya dan istri baik-baik saja seperti yang dulu. Ini saya terima berita miring dan ini sebenernya tidak ditujukan kepada saya, tapi menyangkut Wali Kota dua priode dan Wali Kota sekarang istri saya dan ini diplesetin,” jelas Herman HN. Dirinya akan memberikan imbalan Rp 1 milliar kepada media tersebut dan siapapun yang bisa membuktikan bahwa dirinya telah menggugat cerai sang istri dan menggerebek istri bersama anak buahnya di salah satu kamar hotel. Herman menilai cara-cara seperti ini digunakan untuk menghancurkan reputasi keluarganya. “Ini merupakan pembunuhan karakter dan tidak bener info tersebut. Siapapun yang membuktikan akan diberikan uang Rp1 Miliar,”imbuhnya.(sah/san)
Herman HN, Isu Fitnah Untuk Hancurkan Reputasi
Senin 24-01-2022,22:30 WIB
Editor : redaksirltv
Kategori :