Bupati Musa Ahmad Cek Kesiapan Posko Mudik Lebaran 2021

Selasa 11-05-2021,20:28 WIB
Reporter : redaksirltv
Editor : redaksirltv

Radartvnews.com- Bupati Lampung Tengah Musa Ahmad didampingi Kapolres Lampung Tengah AKBP Popon Sunggoro bersama Wakapolda Lampung Brigjen Pol Subiyanto melakukan pengecekan posko yan dan posko PAM Idul Fitri 1442 Hijriyah. Pengecekan dilakukan di beberapa titik strategis yang ada di Kabupaten Lampung Tengah termasuk di rest area tol terbanggubesar. Lokasi pertama yang dipantau Bupati beserta Wakapolda adalah posko pelayanan idul fitri di depan Masjid Istiqlal Bandarjaya, Kecamatan Terbanggibesar. Usai melakukan pengecekan di posyan Bandarjaya, Wakapolda Lampung bersama Bupati dan Kapolres Lampung Tengah melanjutkan pengecekan ke pos penyekatan di pos polisi kecamatan way pengubuan. Selain pengecekan kesiapan anggota dan peralatan, rombongan juga memberikan bantuan bingkisan kepada petugas yang ada di posko. Dalam kesempatan tersebut Wakapolda Lampung Brigjen Pol Subiyanto menjelaskan mulai tanggal 6 sampai dengan tanggal 17 mulai diberlakukan peniadaan mudik. Namun sebelumnya terleebih dahulu sudah dilakukan pengetatan begitu juga nanti setelah tanggal 17 sanpai tanggal 22 kembali dilakukan pengetatan untuk para pemudik. Lebih lanjut Subiyanto menyampaikan sebenarnya saat ini adalah masa peniadaan mudik. Artinya masyarakat tidak boleh mudik, maka polri bersama pemerintah daerah dan instansi terkait menggelar pos-pos pengamanan, pos pelayanan, pos penyekatan di sepanjang jalur yang ada di wilayah Provinsi Lampung ini. Ada sebanyak 44 pos yang di gelar di seluruh kabupaten kota di Provinsi Lampung. Ini dilakukan dalam rangka untuk melayani masyarakat atau melihat secara pasti  massyarakat yang melalui jalur ini di lakukan penyekatan. Dalam monitoring tersebut, Bupati beserta rombongan selalu mamastikan kondisi para petugas yang berada di pos mudik. Selain itu, kesiapan juga terus diperhatikan agar mereka tetap bisa bekerja melayani masyarakat dengan baik di masa pandemi seperti ini. Bupati dan Forkopimda lain juga berdialog langsung kepada para petugas terkait kesiapan dalam menjalankan tugasnya di pos mudik. Selainitu juga Bupati dan Kapolres serta Dandim 0411/LT menyerahkan perlengkapan kesehatan seperti masker dan perlengkapan kesehatan lainnya kepada para petugas. Musa Ahmad menjelaskan dalam masa peniadaan mudik lebaran kali ini untuk memutus mata rantai penyebaran covid 19 di Provinsi Lampung khususnya Kabupaten Lampung Tengah petugas akan meminta warga dengan kendaraan yang bernomor polisi dari luar Lampung dan bukan warga lampung akan diminta untuk putar balik ke daerah asal. Untuk itu, seluruh masyarakat diminta selalu mematuhi protokol kesehatan, mentaati aturan yang telah diberlakukan oleh pemerintah serta tetap menjaga kesehatan agar Indonesia khususnya Lampung Tengah kembali sehat sepeerti sedia kala.(tik/san)  

Tags :
Kategori :

Terkait