Wali Kota Baru Bandar Lampung, Geber Lima Sektor Vital

Jumat 26-02-2021,21:13 WIB
Reporter : redaksirltv
Editor : redaksirltv

Radartvnews.com- Pasca dilantik menjadi Wali Kota dan Wakil Walikota Bandar Lampung priode 2021-2026 Eva Dwiana-Deddy Amarullah menyampaikan program kerja dihadapan DPRD Kota Bandar Lampung. Didepan anggota DPRD Eva Dwiana mengaku akan fokus terhadap lima hal pertama penataan kota yang akan melibatkan konsultan nasional yang biasa menagani kota-kota besar, menekan penyebaran covid 19 yang melibatkan berbagai unsur tingkat bawah, peningkatan ekonomi ditengah pandemi seperti membantu UMKM dalam pemasaran, mempercepat proses vaksinasi dan mengurangi banjir melalui pelebaran dan normalisasi sungai. Eva meminta agar DPRD membantu ide dan gagasan serta mengawal kebijakan tersebut. Dalam paripurna istimewa penyampaian pidato Eva Dwiana memastikan program yang selama ini telah dijalankan pemerintahan sebelumnya akan tetap dilanjutkan kecuali pembangunan fly over dan underpass.(sah/san)

Tags :
Kategori :

Terkait