BANNER HEADER DISWAY HD

Ramai Pengunjung, Masjid Raya Al Bakrie Jadi Tujuan Wisata Religi

Ramai Pengunjung, Masjid Raya Al Bakrie Jadi Tujuan Wisata Religi

Masjid Raya Al-Bakrie Bandar Lampung-Foto: Uswatun Chasanah-

RADARTVNEWS.COM - Masjid Raya Al Bakrie yang terletak di Jalan Jenderal Sudirman, Enggal, Kota Bandar Lampung, Menjadi Tempat Wisata Religi sejak diresmikannya pada 12 September 2025.

Pelataran Masjid selalu Ramai dipenuhi oleh pengunjung/jamaah dari berbagai wilayah. Masjid ini Menjadi Pilihan Pengunjung yang datang untuk Liburan sekaligus Beribadah dengan khidmat. 

Hal yang menarik Adalah Masuk ke Kawasan Masjid Raya Al-Bakrie gratis tanpa biaya.

Di dalam Masjid Raya Al-Bakrie terdapat Perpustakaan, Function Room, Smart Parking, Pantry, Playground mini, dan Area Beribadah yang bersih dan nyaman untuk para pengunjung. 

Tempat ini cocok untuk para jamaah yang ingin meningkatkan ibadahn dengan suasana baru, nyaman, serta keindahan bangunannya. 

Para Pengunjung datang karena banyak hal yang menarik di masjid ini, Masjid Al – Bakrie menjadi tempat ibadah Masyarakat Muslim terbesar ke – dua setelah Masjid Al- Furqan, Arsitektur yang Megah, Lokasi yang Strategis berada di Tengah kota Bandar Lampung, Tempat yang luas sekitar 12.00 meter persegi tanah milik Pemerintah Provinsi Lampung. 

Pada Peresmian Masjid Raya Al-Bakrie lalu,  Menteri Agama RI Prof. Dr. KH. Nasaruddin Umar, MA. Dalam Sambutannya, ia menekankan bahwa Masjid bukan hanya sebagai tempat shalat berjamaah, melainkan sebagai pusat peradaban yang mampu membangun karakter umat dan mempererat persatuan. 

Kehadiran Masjid ini diharapkan tak hanya berfungsi sebagai rumah ibadah, tetapi juga sebagai Pusat Syiar islam, Pendidikan, dan Penguatan Ukhwah Umat di Provinsi Lampung.  

Dibangunnya Masjid Raya Al-Bakrie ini diharapkan membuat masyarakat semakin banyak minat untuk Beribadah dengan khusyuk, Ber-Syiar, serta mempererat Persatuan Umat Muslim. 

Selain Masjid Raya Al-Bakrie, dan Masjid AL- Furqan Terdapat Masjid Bersejarah dan merupakan Majid Tertua di Kota Bandar Lampung yang sering jadi tujuan wisata religi.

Yuk Berkunjung ke Masjid Raya Al-Bakrie untuk beribadah, wisata, hingga menambah wawasan di tempat ibadah yang indah nan suci ini. 

 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: