Capaian 100 Hari Kerja, Arinal-Nunik Klaim Keberhasilan
Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi telah 100 hari menjabat sebagai Gubernur Lampung bersama wakilnya Chusnunia Chalim. Pada 100 hari kerjanya ini, Arinal bersama Nunik memaparkan capaian program 100 hari kerja. Ekspose program 100 hari kerja ini disampaikan di ruang rapat utama ( rupatama ) gubernur Lampung, Jumat pagi.
Dalam 100 hari kerja ini, gubernur menyatakan ada 5 sektor yang menjadi prioritas, yakni sektor perhubungan, infrastruktur, pertanian, energi dan pariwisata, dari 9 prioritas dan 33 janji kerjanya.
Selama 100 hari kerjanya juga, Arinal mengatakan telah berkomunikasi dengan beberapa menteri untuk mendukung dalam memajukan provinsi Lampung. Dalam pertemuannya bersama beberapa menteri mendapatkan respon yang positif.
Beberapa program kerja Arinal Nunik selama 100 hari kerjanya yakni diantaranya di sektor perhubungan akan membangun kereta bandara, shortcut kereta api khusus babaranjang, disektor infrastruktur akan memaksimalkan pemanfaatan jalan tol trans sumatera, sektor pertanian dengan program unggulannya kartu petani berjaya, di sektor energi akan membangun Pembangkit Listrik Tenaga Sampah ( PLTSA ), dan sektor pariwisata akan mengembangkan kawasan Bakauheni seperti di Nusa Dua.
(Lih/Ri)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: