asn

Belum Panen Harga Gabah Mahal

Belum Panen Harga Gabah Mahal

Radartvnews.com- Memasuki bulan februari 2019 harga gabah ditingkat petani saat ini masih tinggi. Berdasarkan data dari perum Bulog Divre Lampung harga gabah di petani dikisaran Rp5.100 hingga Rp 5.500 perkilogram.

Naiknya harga gabah di Lampung ini disebabkan karena belum memasuki masa panen raya petani. Berdasarkan impres no 5 tahun 2015 harga pembelian beras yakni sebesar Rp3.700 perkilogram untuk gabah sedangkan beras sebesar Rp7.300 rupiah.

“Naiknya harga gabah karena belum memasuki masa panen raya, tingginya harga menguntungkan petani  namun dari sisi pembukuan stok sanfat kesulitan karena patikan harga dari pemerintah jauh dari harga pasar,” kata M. Attar Rizal Kepala Perum Bulog Divre Lampung.

Perum Bulog Divre Lampung akan terus berusaha melakukan serapan untuk kegiatan komersial dengan menyerap beras premium.(lih/san)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: