Tanpa Iriana Jokowi, Roadshow Tetap Jalan
radartvnews.com- Rombongan Organisasi Aksi Solidaritas Era (OASE) Kabinet Kerja tetap melakukan roadshow di Lampung meski tanpa dihadiri oleh Ibu Negara Iriana Joko Widodo (2/3). Sebelumnya Iriana diagendakan akan berkunjung ke Lampung bersama rombongan OASE Kabinet Kerja. OASE Kabinet Kerja mengawali roadshownya ke Provinsi Lampung dengan memberikan penyuluhan tentang bahaya narkoba dan kekerasan terhadap perempuan dan anak dihadapan ribuan pelajar mulai dari SMP dan SMA. Dalam kunjungannya ini rombongan OASE terdiri dari Siti Faridah Pratikno (Istri Menteri Sekretaris Negara), Endang Nugrahani Pramono Anung (Istri Sekretaris Kabinet), Ridho Ekasari Idrus (Istri Menteri Sosial) dan Dina Pristiani (Istri Sekretaris Menko PMK). Rombongan didampingi langsung oleh Penjabat Sementara ( PJS ) Gubernur Lampung, Didik Suprayitno, Kapolda Lampung Irjen Pol Suntana, Komandan Korem 043 Garuda Hitam Kolonel Inf Hadi Basuki, serta pejabat dan unsur Forkopimda Lainnya. Selain memberikan sosialisasi bahaya narkoba dan kekerasan terhadap perempuan dan anak di Sma Negeri 2 Bandar Lampung, rombongan srikandi istri kabinet kerja ini juga memberikan penyuluhan yang sama dihadapan ribuan ibu Bhayangkari dan istri para anggota TNI. Ridho Ekasari Idrus mewakili rombongan OASE mengatakan, bahwa kegiatan ini diharapkan bisa memberikan pemahaman terhadap seluruh lapisan masyarakat dari semua unsur mulai dari pemerintah, TNI, Polri, Pelajar, Mahasiswa dan masyarkat sipil untuk memerangi narkoba dan kekerasan terhadap anak serta perempuan. “kegiatan ini sudah berjalan di 12 provinsi di Indonesia, empat provinsi di pulau sumatera yaitu Bengkulu, Jambi, Sumatera Selatan Dan Lampung,” ungkap Ridho. Sementara Penjabat Sementara ( PJS ) Gubernur Lampung Didik Suprayitno mengatakan, bahwa dirinya menyambut baik roadshow para istri Menteri yang tergabung dalam oase kabinet kerja. Kunjungan ini bisa membawa Provinsi Lampung menjadi lebih baik dalam meningkatkan pemberantasan bersama terhadap narkoba serta kekerasan terhadap anak dan perempuan.(lih/lat/san)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: