Civil War, Antara Ela-Azwar Vs Dawam-Erawan, Hari Ini Sudah Dimulai!

Civil War, Antara Ela-Azwar Vs Dawam-Erawan, Hari Ini Sudah Dimulai!

Perebutan kursi Bupati Lampung Timur Dimulai! Siapakah yang Akan Memimpin?-syamsudin bule-

LAMPUNG TIMUR, RADARTVVEWS.COM - Peperangan Perebutan Kursi Tahta Kekuasaan (N1) di Lampung Timur, antara Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Dawam-Erawan  Versus Ela-Azwar, sudah dimulai,.

Perebutan Kursi N1 antara kedua Paslon itu, dimulai setelah sehari sebelumnya KPU Lampung Timur, ( Minggu,22/09/2024) menetapkan Dawam-Erawan dan Ela-Azwar sebagai Peserta Calon Bupati dan wakil Bupati Lampung Timur.

Sesuai tahapan, Senin Sore tadi (23/09/2024) Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lampung Timur, mengelar Pengundian Nomor Urut Cabup dan Cawabup Lampung Timur.

Dalam Proses Pengundian dengan metode Bola dalam toples itu,. Ela-Azwar yang pertama berkesempatan mengambil gulungan dalam tabung, sebelah kiri (dilihat dari depan) dan disusul Dawam-Erawan, mengambil gulungan sebelah Kanan.

Selang kemudian dengan diiringi aba-aba, Kedua Paslon, bersamaan membuka gulungan yang mereka pilih, dan hasilnya Paslon Ela Siti Nuryamah -Azwar Hadi mendapatkan Nomor 1 (satu). 

Sementara dipastikan Paslon Dawam Rahardjo-Ketut Erawan mendapatkan Nomor 2 (dua).

Disela kesempatan itu, Ela yang di dampingi Azwar, mengatakan, Makna dari Angka 1 berarti Esa ( Tungal ) jelas nya.

'Kita berdua berjanji akan membangun Lampung Timur di di bidang infrastruktur, memajukan dunia pendidikan, pertanian hingga akan mensejahterakan para pelaku UMKM' ungkap Ela.

Sementara Paslon Dawam Rahardjo- Ketut Erawan, dengan berapi-api, makna angka 2 (dua) menandakan akan kedua kali nya terpilih menjadi Bupati Lampung Timur berpasangan dengan Pak Erawan.

Kami berjanji berdua berjanji akan melanjutkan Program yang selama ini belum terselesaikan, Seperti infrastruktur, pertanian, kesehatan, dan program lain nya, ungkap Dawam .(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: