Semarak HUT YP UNILA Ke-43 Hadirkan Guest Star 'Dide Hijau Daun'

Semarak  HUT YP UNILA Ke-43 Hadirkan Guest Star 'Dide Hijau Daun'

Penampilan Dide "hijau daun" saat kegiatan HUT ke-43 SMA YP Unila-Foto : Ist-radartv.disway.id

RADAR TV - SMA YP Unila (Smanila) Bandar Lampung menggelar perayaan ulang tahun ke-43 , kamis 18 juli 2024 .

Hadir dalam kegiatan tersebut perwakilan dewan pembina, ketua dewan pengurus, perwakilan Disdikbud, Tim pengawas, alumni guru purna bakti, alumni siswa YP Unila dan undangan lainnya yang membantu mensuport YP Unila .

Dr.Ryzal Perdana, S.Pd.,M.Pd selaku ketua dewan pengurus YP Unila membuka sambutannya dengan mengucapkan selamat ulang tahun kepada Smanila yang ke-43 tahun , "saya merasa bangga atas perkembangan kemajuan YP Unila baik pada akademik , non akademik dan peningkatan fasilitas sarana dan prasarana, seperti hal nya pada tahun ini alhamdulillah banyak lulusan SMA YP Unila di terima 14 Universitas favorit di indonesia baik perguruan tinggi negeri maupun kedinasan"

Karena tolak ukur kemajuan suatu sekolah di lihat dari jumlah lulusan yang di terima.

"selain itu bertepatan dengan HUT ke-43 ini, alhamdulillah target yang kami resolusikan akhirnya tercapai yakni melahirkan adik SMA YP Unila di kota metro yang insyallah pada tahun ajaran 2025 nanti kami sudah siap untuk melakukan penerimaan siswa , mohon bantu doa agar semuanya berjalan lancar dan di permudah" tutupnya.


Pemotongan Tumpeng Sebagai Simbolisi Pembukaan Acara HUT ke 43 SMA YP Unila-Foto : Ist-

Sementara itu , Kepala SMA YP Unila Dra.Hj.Mey Sriyani,M.M mengatakan bahwa rangkain acara HUT ke 43 ini dibuka dengan kegiatan reuni akbar yang telah di laksanakan,di lanjutkan ke puncak acara yang di mulai dengan jalan sehat, pemotongan tumpeng, di meriahkan dengan bazar makanan, permainan dan doorprize, penampilan ekskul para siswa seperti gebyar tari-tarian, konser musik baik dari siswa maupun dari suport alumni seperti Band the morse dan di tutup dengan penampilan guest star kita dide hijau daun.

"tentunya di usia YP Unila ke-43 ini masih banyak target yang harus di kejar kedepan demi kemajuan sekolah, seperti hal nya saat ini YP Unila sudah terakreditasi unggul kita sedang mengarah ke akreditasi internasional, kita juga akan terus memperbaiki serta mempercantik semua sarana prasarana , terus meningkatkan prestasi akademik maupun non akademik siswa sesuai tagline kita " sekolahnya juara, juaranya sekolah " , alhamdulillah sudah banyak sekali penghargaan di kejuaraan yang kita raih , target yang kita saat ini fokuskan adalah mampu mewakili provinsi lampung mengikuti olympiade sains".

 Selain prestasi siswa, YP Unila akan mensejahterakan guru atau SDM yang ada. Saat ini hampir 50 persen SDM di YP Unila telah meraih pendidikan S2, sehingga menciptakan tenaga pengajar unggul yang menularkan ilmu kepada para siswa.

Mey  Sriyani juga menambahkan hari ini telah menyampaikan amanat dari ketua pembina YP Unila untuk memberikan doorprize satu tiket umroh untuk para guru di lingkungan sma YP Unila dan yang beruntung mendapatkannya yaitu guru BK YP Unila ibu Calista Rhamadanty Jhonata.

"Itu merupakan wujud apresiasi dari ketua pembina untuk kinerja para guru untuk kemajuan yp unila" tutupnya

Di temui setelah menerima hadiah doorprize umroh , Calista Rhamadanty Jhonata mengatakan sangat kaget dan tidak mempunyai firasat apapun sebelumnya , bahkan dirinya mengaku baru empat hari menjadi guru BK di sma YP Unila .

Tentunya dirinya sangat bahagia menerima doorprize umroh, dirinyapun mendoakan semoga kedepannya YP Unila makin di kenal di luar wilayah, lebih berkembang dan maju. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: