Efek Samping Menyemir Rambut dan Bagaimana Pandangan Menurut Islam? Berikut Faktanya

Efek Samping Menyemir Rambut dan Bagaimana Pandangan Menurut Islam?  Berikut Faktanya

semir rambut-by freepik.com-

RADAR TV - Kegiatan menyemir rambut sering dilakukan untuk memperbaiki dan meningkatkan penampilan seseorang agar menjadi lebih Stylish. Tak jarang, mayoritas orang menyemir rambut karena munculnya uban yang mengganggu penampilan. Namun, apakah menyemir rambut ini aman? Bagaimana pandangan islam terkait hal ini? Yuk simak faktanya!

Dilansir dari halodoc.com salah satu efek samping menyemir rambut yang sering terjadi adalah melemahnya akar rambut dan dapat menyebabkan iritasi pada yang diakibatkan dari adanya bahan kimia pada produk semir rambut yang digunakan. Apalagi jika seseorang selalu menyemir rambut berulang-ulang hingga beresiko menyebabkan rambut rusak. Hal ini terjadi karena dalam produk pewarna rambut terdapat zat yang dapat menghilangkan warna alami rambut. Umumnya pewarna rambut mengandung bahan kimia seperti amonia hingga peroksida. 

BACA JUGA:Rambut Sehat Tanpa Bahan Kimia : Tips Merawat Rambut Secara Alami Yang Ampuh

Disarankan buat kamu yang ingin menyemir rambut dapat berkonsultasi dengan profesional terlebih dahulu. Lalu, usahakan memilih produk pewarna rambut yang aman dan tidak membuat efek samping berlebih pada rambut kamu. Kamu bisa melakukan riset terlebih dahulu produk apa saja yang aman  untuk menyemir rambut. Dengan demikian, jika kamu memiliki pengetahuan yang cukup tentang produk semir rambut, akan dapat meminimalisir efek samping yang akan terjadi.

Menyemir rambut juga sering dibahas dalam islam, tak jarang sering terjadi perdebatan saat diskusi. Terdapat hadits yang mengatakan bahwa mewarnai atau menyemir rambut adalah salah satu bentuk perawatan dan tindakan memuliakan rambut. Hal ini selaras dengan hadits yang berbunyi : 

مَنْ كَانَ لَهُ شَعْرٌ فَلْيُكْرِمْهُ

Artinya : "Barangsiapa memiliki rambut, hendaklah ia memuliakannya." (HR Abu Dawud).

Namun, terdapat satu hal yang harus digaris bawahi bahwa tindakan menyemir rambut boleh saja dilakukan tetapi tidak boleh berwarna hitam. Lalu, apakah menyemir rambut selain warna hitam diperbolehkan? Rasulullah SAW pernah bersabda kepada sahabatnya yang beruban: 

غَيِّرُوا هَذَا بِشَيْءٍ وَاجْتَنِبُوا السَّوَادَ

Artinya : “ Ubahlah uban ini dengan sesuatu, namun hindarilah warna hitam” (HR Muslim).

Melalui hadits diatas sudah sangat jelas jika seseorang ingin menyemir atau mewarnai rambut diperbolehkan dalam Islam namun gunakan warna selain hitam. Lalu dilanjutkan oleh penjelasan Imam Nawawi dalam kitab Syarah Muslim yang menyatakan :

وَمَذْهَبنَا اِسْتِحْبَاب خِضَاب الشَّيْب لِلرَّجُلِ وَالْمَرْأَة بِصُفْرَةٍ أَوْ حُمْرَة ، وَيَحْرُم خِضَابه بِالسَّوَادِ عَلَى الْأَصَحّ ، وَقِيلَ : يُكْرَه كَرَاهَة تَنْزِيه ، صَلَّى اللَّه عَلَيْهِ وَسَلَّمَ : ( وَاجْتَنِبُوا السَّوَاد ) هَذَا مَذْهَبنَا وَالْمُخْتَار التَّحْرِيم لِقَوْلِهِ 

Artinya : Mazhab Syafi'i menganjurkan laki-laki dan perempuan untuk mewarnai rambut dengan warna kuning atau merah. Haram menggunakan warna hitam, dan ini merupakan pendapat paling sahih dalam mazhab Syafi’i. Namun menurut pendapat lain, mewarnai rambut dengan warna hitam hukumnya makruh tanzih (tidak berdosa jika dilakukan).

Lalu, bagaimana hukum menyemir rambut menggunakan warna hitam? Hukumnya adalah haram dan tidak akan mencium bau surga. Dari Ibnu ‘Abbas radhiyallahu ‘anhuma berkata, bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda. 

كُونُ قَوْمٌ يَخْضِبُونَ فِي آخِرِ الزَّمَانِ بِالسَّوَادِ كَحَوَاصِلِ الْحَمَامِ لَا يَرِيحُونَ 

رَائِحَةَ الْجَنَّ

Artinya : “Pada akhir zaman nanti akan muncul suatu kaum yang bersemir dengan warna hitam seperti tembolok merpati. Mereka itu tidak akan mencium bau surga.” (HR. Abu Daud, An Nasa’i, Ibnu Hibban).

Berdasarkan beberapa fakta penjelasan diatas, terdapat beberapa efek samping jika kamu sering melakukan semir rambut yang beresiko merusak pertumbuhan rambut. Di dalam islam banyak hadits yang membahas tentang mengecat atau menyemir rambut dan hal ini diperbolehkan asal tidak berwarna hitam. Nah, berdasarkan fakta penjelasan diatas gimana nih menurut kamu? (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: