Ini Daftar Masjid Di Bandar Lampung Selenggarakan Tarawih 1 Malam 1 Juz, Lengkap Dengan Alamatnya

Ini Daftar Masjid Di Bandar Lampung Selenggarakan Tarawih 1 Malam 1 Juz, Lengkap Dengan Alamatnya

FOTO ILUSTRASI : Salat tarawih di Masjid Thoriqul Khoir, Gedong Air, Bandar Lampung.-Hendarto Setiawan-

RADARTV – Mau meraih amalan terbaik selama  bulan Ramadan 1445 Hijriah. Nah, salah satu amalan itu adalah salat tarawih. 

Aktivitas ini tidak ada selain di malam – malam bulan Ramadan. Untuk itu, kamu bisa memaksimalkan diri mengikuti salat tarawih yang dilaksanakan selepas salat Isya secara berjamaah di masjid.

Keistimewan Salat Tarawih :

1.  Diampuni dosa – dosa yang telah lalu 

Salah satu keistimewan salat tarawih atau qiyam seperti termaktub dalam Hadits Nabi Muhammad Shalallahalaihi wassalam. Dari Abu Hurairah radhiyallahu’anhu artinya "Barangsiapa yang melakukan ibadah qiyam Ramadan karena iman dan mengharap pahala, maka akan diampuni dosa-dosanya yang telah lalu." (Hadits Riwayat Bukhari dan Muslim)

Keterangan :

1. Qiyam yang dimaksud oleh Imam Nawawi adalah adalah salat tarawih (Sharah Shahih Muslim) 

2. Sementara makna didasari iman bahwa seseorang melakukan itu karena mengimani bahwa ini adalah syariat Allah Azza wa jalla dan dilakukan ikhlas.

3. Ulama berbeda pendapat tentang makna dihapuskan dosa – dosa yang telah lewat. Ibnul Munzir berpendapat bahwa diampuni ini meliputi dosa besar dan dosa kecil. 

Namun An Nawawi mengatakan yang umum menurut para ulama adalah khusus untuk dosa kecil, bukan untuk dosa besar. 

Yang dimaksud “pengampunan dosa” dalam hadits ini adalah bisa mencakup dosa besar dan dosa kecil berdasarkan tekstual hadits, sebagaimana ditegaskan oleh Ibnul Mundzir. 

Namun An Nawawi mengatakan bahwa yang dimaksudkan pengampunan dosa di sini adalah khusus untuk dosa kecil. 

Sebagian ulama berpendapat bahwa diampuni seluruh dosa kecil dan meringankan dosa besar selama tidak habis untuk menghapus dosa kecil. (Sharah Shahih Muslim) 

2. Salat tarawih berjamah hingga selesai seperti salat semalam penuh 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: