Protes Jalan Rusak, Warga Tanam Pohon Pisang di Jalan Penghubung Tubaba - Way Kanan
Warga menananam pohon pisang di jalan menghubungkan kabupaten Tubaba dan Way Kanan.--
RADARTV - Warga tiga desa dari tiyuh Panaragan, Bandardewa dan Menggalamas di kabupaten Tulangbawang Barat melakukan protes atas kondisi jalan yang rusak dengan cara menanam pohon pisang di tengah jalan raya, pada Selasa 23 Janauri 2024.
Jalan rusak berada di Tiyuh Panaragan, Kecamatan Tulang Bawang Tengah itu merupakan jalan Provinsi Lampung yang menghubungkan kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) dan Way Kanan.
Rodianto warga tiyuh Panaragan masyarakat setempat menjelaskan, jalan mengalami kerusakan sudah cukup lama dan hingga kini belum ada perhatian dari Pemprov Lampung maupun Pemkab Tubaba.
Lantaran tak kunjung mendapatkan perhatian hal itu lah yang membuat mereka menggelar aksi tanam pohon pisang di jalan raya.
"Kami kesal karena jalan ini sudha lama sekali rusak dan hingga kini belum ada perhatian dari pemerintah provinsi maupun kabupaten," kata Rodianto.
BACA JUGA:Parkir Liar Masjid Al Furqon Arogan dan Meresahkan, Diduga Dikoordinir Oknum ASN
Sementara Saprilah yang juga berada di lokasi mengaku aksi warga tidak di provokasi. Masyarakat berinisiatif membawa pohon pisang untuk ditanam.
"Tidak ada yang memprovokasi ini kesadaran warga saja bawa dan tanam pohon pisang karena sudah lama jalan ini tidak diperbaiki," ujar Saprilah.
Sementara kepala tiyuh Panargan Edison, menyampaikan sebelumnya pemerintah tiyuh Panargan sudah melakukan upaya berupa mengajukan proposal perbaikan ruas jalan melalui DPRD Tubaba namun hingga kini upaya itu belum bisa diakomodasi pihak pihak terkait.
"Sudah melakukan upaya berupa mengajukan proposal perbaikan ruas jalan melalui DPRD Tubaba namun hingga kini upaya itu belum bisa diakomodasi. Kami berharap ini diperbaiki karena warga tidak tahu ini wewenang Provinsi atau Pemkab," ungkapnya.
Sementara dilkaos terpisah, Ketua Komisi III DPRD Tubaba Paisol, menyampaikan ruas jalan itu akan segera diperbaiki.
BACA JUGA:Wajah Caleg DPR RI PKN Lampung : Sekadar Formalitas, Mayoritas Caleg Impor Luar Lampung
Pihaknya telah melakukan koordinasi secara langsung bersama Dinas Bina Marga dan Bina Kontruksi (BMBK) Provinsi Lampung.
“Tahun ini pasti diperbaiki, sudah kita koordinasikan sejak akhir tahun lalu, bahkan tadi sudah kami sampaikan lagi setelah warga menggelar aksi itu. Tentunya kami juga mengajukan rigid beton untuk perbaikan ruas jalan tersebut dan pihak Dinas BMBK juga sudah menyambut positif serta akan turun kelapangan untuk melakukan pengukuran,” jelas Paisol (24/1).(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: