Tim SAR Temukan Remaja Tenggelam di Sungai Kali Miring Tuba Dengan Kondisi Meninggal Dunia

Tim SAR Temukan Remaja Tenggelam di Sungai Kali Miring Tuba Dengan Kondisi Meninggal Dunia

Tim SAR gabungan menemukan korban terapung 300 meter dari lokasi korban tenggelam.(ist)--

RADARTV - Tim SAR gabungan berhasil menemukan Andri (16) warga Kagungan Rahayu RT. 02 Dusun 2 Kabupaten Tulang Bawang (Tuba) dalam kondisi meninggal dunia pada Sabtu (13/01/2024).

Diketahui sebelumnya, warga melihat korban sedang berenang bersama 2 temannya di Sungai Kalimiring Desa Wonokerto, pada Jumat (12/01) Sekitar Pukul 09.00 WIB.

Namun sampai sore hari korban belum juga kembali ke rumah, kemudian keluarga berinisiatif mencari disekitar lokasi sungai. 

Pada pukul 17.30 WIB pihak keluarga yang mencari berhasil menemukan sepeda motor dan sepasang sendal milik korban. 

Merasa curiga ibu korban berupaya mencari informasi, berdasarkan keterangan rekan korban, Andri tenggelam saat berenang. 

Selanjutnya keluarga korban melaporkan kejadian tersebut kepada Basarnas Lampung untuk bantuan pencarian dan pertolongan. 

Kepala Kantor Basarnas Lampung Deden Ridwansah yang menerima informasi langsung mengerahkan personel Unit Siaga SAR Tulang Bawang untuk menuju lokasi untuk melaksanakan pencarian dan pertolongan. 

Tim langsung melakukan pencarian dengan beberapa unsur SAR Gabungan yang terdiri dari Babinsa Tulang bawang Barat, Babinsa Tulang Bawang, Polres Tulang Bawang, Polres Tulang Bawang Barat, BPBD Tulang Bawang Barat, relawan, pihak keluarga dan masyarakat setempat, pada Jumat (12/1) pukul 21:30 WIB.

Koordinator Unit Siaga SAR Tulang Bawang Zian Fajri diloksi pencarian menjelaskan, hingga pukul 24.00 WIB tim SAR Gabungan melaksanakan pencarian dengan menggunakan perahu karet pemantauan secara visual di sekitar lokasi kejadian namun belum membuahkan hasil.

Pada Sabtu (13/01) Pukul 06.30 WIB tim melaksanakan pencarian kembali dan membagi tim menjadi 2 SAR Rescue Unit (SRU). 

SRU 1 menyisir aliran air dari lokasi kejadian ke arah hilir sejauh 1 kilometer menggunakan perahu karet. SRU 2 menyisir melalui darat menyusuri cabang-cabang kecil sungai sejauh 500 meter.

"Pukul 15.30 WIB korban terlihat terapung ke permukaan air dalam kondisi meninggal dunia dengan jarak sekitar 300 meter dari lokasi kejadian. Selanjutnya korban di evakuasi menuju rumah duka," jelas Zian.

Zian Fajri melaporkan langsung kepada Kepala Kantor Basarnas Lampung Deden Ridwansah selaku SMC (SAR Mission Coordinator). 

"Korban Tenggelam di Sungai Kalimiring atad nama Andri telah ditemukan oleh tim SAR Gabungan pukul 15.30 WIB dalam kondisi meninggal dunia." ungkap Zian. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: