Dikejar Polisi, Perampok BRILink Tinggalkan Mobil di Tepi Jalan, Kabur Masuk Hutan TNBBS

Dikejar Polisi, Perampok BRILink Tinggalkan Mobil di Tepi Jalan, Kabur Masuk Hutan TNBBS

DITINGGALKAN : Inilah Honda Brio merah yang ditinggalkan komplotan perampok BRILink di Pesisir Barat. -radarlampung.disway.id-

RADARTV – Bak adegan film, anggota polisi dari Polres Pesisir Barat terlibat aksi kejar-kejaran dengan kawanan perampok BRILink. Hebatnya, dua orang polisi dengan mengendarai Honda Beat mencoba mengejar komplotan perampok yang mengendarai Honda Brio.

Merasa terdesak, tiga pria yang berada di dalam Brio merah plat nopol BE 1384 AAD, itu menaburkan uang pecahan serratus ribu rupiah ke jalan raya. Tujuannya, agar warga dan pengendara memunguti uang dan bisa menghalangi pengejaran.

Upaya ini tak berhasil, dua polisi yang belum diketahui identitasnya itu terus mengejar. Menariknya, tiga pelaku nyaris tertangkap saat di tengah jalan ada alat berat yang melintang. Merasa tak bisa lewat. Pengemudi memundurkan mobilnya hingga menabrak motor polisi yang tengah mengejar.

Dari video amatir yang beredar, dua polisi terjatuh dan nyaris kehilangan nyawa karena hendak dilindas. Akhirya pelaku bisa putar arah dan melaju ke arah Bengkunat. Merasa tidak ada jalan melarikan diri, karena hanya ada satu akses di jalan lintas Barat.

Komplotan ini meninggalkan mobil di tepi jalan. Mereka kemudian diduga kabur masuk ke dalam hutan Taman Nasional Bukit Barisan Selatan (TNBBS).    

Kronologis Peristiwa Perampokan 

Peristiwa ini bermula saat, BRILink milik Suci didatangi seorang pria yang turun dari Brio Merah hendak melakukan transaksi tarik tunai sebesar Rp500 ribu. Untuk mengecoh korban yang juga membuka warung, pelaku pura-pura memesan telur dan mi instan.

Saat korban sibuk menimbang telur, pelaku mengambil ponsel dan uang sebesar Rp5 juta dari laci kasir. Belum sempat menerima barang belanjaan, pelaku mengatakan hendak kembali lagi untuk mengambil barang pesanan.

Korban baru sadar jikalau ponsel dan uang dalam laci sudah raib. Lantas, korban meminta bantuan tetangganya untuk mengejar pelaku. Setelah melaporkan ke pihak kepolisian, maka dilakukanlah pengejaran. 

Laporan langsung menyebar, termasuk diterima oleh dua polisi yang sedang patroli. Dua polisi berseragam ini akhirnya mendapati mobil buruan. Maka dilakukan pengejaran.

Tampak satu unit alat berat melintang di tengah jalan, yang bertujuan agar bisa menghentikan kendaraan pelaku kejahatan. Pelaku seketika memundurkan mobil dan menghantam motor yang dikendarai anggota kepolisian. 

AKBP Alsyahendra, Kapolres Pesisir Barat mengatakan, ketika dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. 

"Peristiwa itu (perampokan) terjadi kamis 9 Nove,ber 2023 pagi. Pelaku berjumlah 3 orang," ujar Kapolres Pesbar.

Disebutkan, pelaku awalnya mendatangi BRILink milik Suci Pertiwi untuk mengambil uang Rp 500 ribu. ”Pelaku berhasil mencuri ponsel dan uang Rp 5 juta,” jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: