Enam Fraksi Soroti Ketergantungan Fiskal Daerah

Enam Fraksi Soroti Ketergantungan Fiskal Daerah

Radartvnews.com- DPRD Kota Metro menggelar paripurna pandangan umum fraksi-fraksi terkait penyampain tiga Raperda dan jawaban Wali Kota Metro. Rapat berlangsung di ruang sidang DPRD Kota Metro. Agenda sidang mendengarkan penyampaian enam fraksi DPRD, sekaligus jawaban Wali Kota Metro ihwal tiga Raperda usulan Raperda Pemerintah Daerah. Tiga Raperda yakni Raperda soal Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD Kota Metro 2021-2026), Raperda Bea Perolehan Hak Tanah dan Bangunan, serta Raperda Pengelolaan Barang Milik Daerah. Juru bicara enam fraksi DPRD Metro, Basuki Rahmad memberi sejumlah catatan terkait tiga Raperda usulan pemerintah, salah satunya terkait ketergantungan fiskal daerah ke pemerintah pusat. Pemerintah Kota Metro diharapkan tak bergantung pada bantuan dana pembangunan dengan mengoptimalkan PAD setempat. Wali Kota Metro, Wahdi Sirajuddin menyatakan, pemkot metro bakal membentuk BUMD sebagai solusi mengurangi ketergantungan dana pembangunan daerah ke pemerintah pusat.(ywd/san)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: