asn

Razia Ngantuk, Cegah Lakalantas di JTTS

Razia Ngantuk, Cegah Lakalantas di JTTS

Radartvnews.com- Kecelakaan lalu lintas di jalan tol masih kerap terjadi, lelah dan mengantuk menjadi faktor kecelakaan. Guna mengatisipasi  pengelola Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) ruas Terbanggi Besar - Pematang Panggang - Kayu Agung (Terpeka)  tepatnya di kilometer 277 dilakukan razia. Satu persatu kendaraan diberhentikan petugas dari JTTS dan kepolisian, sabtu malam (3/10/20). Setiap kendaraan diperiksa petugas untuk memastikan pengemudi tidak dalam kondisi mengantuk ataupun lelah. Operasi digelar untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas di jalan tol yang didominasi karena penegmudi mengantuk, petugas juga melakukan cek suhu tubuh setiap pengemudi. Branch Manager Pt Hk Terpeka PT Hutama Karya juga menyediakan kopi dan snack gratis bagi para pengemudi yang ingin beristirahat. Pengelola mengklaim, langkah ini mampu menurunkan angka kecelakaan lalu lintas di jalan tol hingga 54 persen. Petugas mengimbau setiap pengemudi tak hanya memastikan tubuh dalam kondisi fit tetapi juga dapat selalu memeriksa kendaraannya.(lih/san)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: