RSUD A Yani Rawat Pasien PDP, Siswa 98 Sekolah Dirumahkan
Radartvnews.com- Pemerintah Kota Metro merumahkan siswa-siswi dari tingkat Paud hingga SMP Negeri dan Swasta selama 14 hari ke depan.
Sekretaris Kota Metro Nasir AT mengatakan di Kota Metro terdapat 136 orang kategori Orang Dalam Pengawasan (ODP) dan satu orang pasien di RSUD A Yani Metro dalam kategori Pasien Dalam Pengawasan (PDP).
Namun pihaknya baru bisa mengetahui apakah pasien positif terkena covid-19 setelah hasil uji keluar dari pusat, tim terus melakukan penanganan dan pemantauan.
“Untuk gambaran kondisi PDP itu sudah mulai membaik dari masuk minggu kemarin sampai sekarang, dimana tekanan darah 130/80, suhu tubuh 37,2 celcius, secara umum kondisinya membaik,” imbuhnya.
Nasir menbambahkan sebagai upaya tindakan pencegahan penyebaran virus corona di wilayah Kota Metro maka sebanyak 27 SMP dan 62 SD se-Kota Metro sudah diterapkan belajar di rumah sampai 14 hari ke depan siswa diliburkan tetapi mereka belajar di rumah dengan pantauan guru.
“Pemberlakuan tidak belajar di sekolah hanya berlaku pada siswa paud hingga tingkat SMP, sesuai dengan tupoksi Pemkot Metro, sementara SMA sederajat merupakan kewenangan dari Pemerintah Provinsi Lampung,” tukasnya.(yok/san)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: