Pemkab Lampung Selatan Desak Malasah JTTS Diselesaikan

Selasa 29-01-2019,19:47 WIB
Reporter : redaksirltv
Editor : redaksirltv

Radartvnews.com- Dalam rapat koordinasi sinergitas penyelesaian pembangunan Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) ruas Bakauheni-Terbanggi Besar terungkap banyak permasalahn belum terselesaikan terkait proyek JTTS seperti ganti rugi lahan.

Pemasalahan terjadi dalam proyek JTTS ruas Bakauheni-Terbanggi Besar, Pemerintah Lampung Selatan mengadakan rakor dengan seluruh pihak terkait.

Salah satu anggota Forkopimda Lampung Selatan  M. Syarhan sekaligus Kapolres Lampung Selatan berharap rakor itu bukan semata menjadi kegiatan seremoni namun menyelesaikan permasalahan.

“rakor ini tak hanya sebatas seremoni namun dicari permasalahan untuk diselesaikan,” kata Syarhan.

Sementara itu Plt. Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto mengharapkan masalah yang belum selesai agar secepatnya diselesaikan seperti masih adanya sengketa pemilikan lahan.

“masalah yang belum selesai kita sarankan untuk diselesaikan seperti pembebasan ganti rugi lahan,” kata Nanang.

Diharapkan pembangunan jalan tol selesai dibangun tidak menimbulkan masalah baru seperti banjir yang di akibatkan tidak dibuatnya drainase akibat pembangunan JTTS.(mai/san)

Tags :
Kategori :

Terkait