Radartvnews.com- Masa pancaroba merupakan peralihan dari musim kemarau ke musim penghujan. Masa ini karakteristik cuaca masuk kategori extrem diperkirakan terjadi dihampir seluruh wilayah di Provinsi Lampung. Masyarakat diimbau untuk selalu waspada untuk meminimalisir dampak buruk. Karakteristik cuaca meliputi cuaca panas hingga 34-35 derajat celcius, kemudian terjadi angin kencang secara tiba-tiba hingga mencapai 17 knot atau 30 hingga 40 km perjam. Serta hujan dengan intensitas lebat dengan waktu yang tidak menentu. Kepala Data dan Informasi BMKG Radin Inten Lampung Rudi Hariantro menyampaikan, masyarakat perlu waspada dengan kondisi ini dan perhatikan lingkungan sekitar. “masyarakat perlu waspada dengan kondisi ini dan perhatikan lingkungan sekitar,” jelas Rudi. Masih kata Rudi, diperkirakan masa ini terjadi hingga pertengahan november mendatang kemudian akan memasuki musim hujan. Puncak musim penghujan diwilayah Lampung akan terjadi januari hingga maret 2019.(krp/san)
Waspada, November Cuaca Ektrem di Lampung
Selasa 16-10-2018,21:10 WIB
Editor : redaksirltv
Kategori :