Agen Tour Perusak Terumbu Karang Terancam Sanksi

Rabu 18-04-2018,21:36 WIB
Reporter : redaksirltv
Editor : redaksirltv

radartvnews.com- Beredarnya video seorang wanita yang mengangkat terumbu karang berisi ikan nemo ke permukaan laut mulai ditelusuri oleh Dinas Pariwisata Provinsi Lampung. Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Lampung Budiharto mengatakan, sudah mengetahui beredarnya video yang diduga di rekam di pulau pahawang. ”kami mempelajari apakah video  direkam di pulau pahawang atau di tempat lain,” ujar Budiharto. Selain itu ia juga masih mempelajari apakah terumbu karang yang ada dalam video tersebut merupakan terumbu karang asli atau hanya replika. Jika memang terbukti bersalah agen tour yang membuat video untuk promosi ini pun terancam terkena sanksi, tegas Budiharto. Sebelumnya, akun instagram @mainke_pahawang membuat heboh netizen. Wisatawan ini mempromosikan usahanya dengan rekaman seorang wanita mengangkat terumbu karang berisi ikan nemo ke permukaan. Ulah agen tour ini langsung menuai kecaman, pasca viral akun dan video perusakan habitat ikan nemo inipun hilang langsung dihapus.(lih/san)

Tags :
Kategori :

Terkait