Terakhir, Beras Rastra Dibagikan

Kamis 25-01-2018,20:40 WIB
Reporter : redaksirltv
Editor : redaksirltv

radartvnews.com- Walikota Metro Achmad Pairin menyerahkan, Bantuan Sosial Pangan Beras Sejahtera ( Rastra ) kepada masyarakat. Beras bantuan ini dibagikan secara gratis kepada 5980 kepala keluarga. Bantuan beras ini merupakan bantuan terakhir untuk tahun depan bantuan diganti non tunai. Pembagain beras RASTRA untuk tahap pertama dilakukan di kelurahan rejomulyo, kecamatan metro selatan, sebanyak kepala keluarga mendapatkan beras secara cuma-cuma  dengan jumlah 10 kilogram. Achmad Pairin Walikota Metro menyatakan, Penyaluran bantuan rastra ini untuk yang terakhir kali karens tahun depan bantuan diganti dengan bantuan pangan non tunai atau ( BPNT ). “Nantinya warga dapat mengambil bantuan bantuan beras maupun telur di e-warung yang telah ditetapkan, diharapkan warga metro tidak kekurangan beras mengingat stok beras di kota metro melimpah,” Ungkap Pairin.(25/1). Hal senada juga disampaikan Kepala Dinas Sosial Kota Metro Ellya Lusiana, masyarakat keluarga penerima manfaat atau (KPM)  akan menerima uang melaui rekening. “uang boleh diambil dalam bentuk beras atau telur di warung yang telah ditetapkan, bila diuangkan jumlah bantuan senilai Rp 110.000 namun warga dilarang mencairkan bantuan dalam bentuk uang,” Ungkap Ellya. Saat ini terdapat sembilan  e-warung yang tersebar di seluruh kecamatan diantaranya  kecamatan metro pusat dan kecamatan metro selatan terdapat dua e-warung dan kecamatan metro barat dan kecamatan metro utara terdapat satu e-warung.(yok/san)

Tags :
Kategori :

Terkait