Sementara, calon wakil gubernur nomor urut 2 Jihan mengunjungi Desa Way Haru, salah satu desa yang juga tergolong 3T di Kabupaten Pesisir Barat.
Dalam kunjungan tersebut, Jihan menekankan pentingnya pembangunan infrastruktur digital untuk meningkatkan akses informasi dan pelayanan administrasi bagi masyarakat setempat.
"Desa Way Haru juga menjadi fokus tim SEDESA RMD dalam ekspedisi pada akhir Agustus 2024, dengan upaya untuk membangun akses internet dan infrastruktur dasar lainnya," tuturnya.
Pasangan nomor urut 2 Mirza dan Jihan, berkomitmen untuk menjadikan pembangunan desa-desa 3T sebagai prioritas utama dalam program kerja mereka.
Untuk memastikan seluruh masyarakat Lampung, terutama yang berada di wilayah terpencil, dapat menikmati hasil pembangunan yang adil dan merata.