
Pondok Kelapa Homestay penginapan yang menawarkan suasana taman berlokasi di Daerah Gedong Meneng Kecamatan Rajabasa Kota Bandar Lampung.
Memberikan Layanan Fasilitas Kamar dengan tempat tidur Springbed, Wifi, TV, kamar mandi pribadi dan parkir gratis.
Biaya yang dibandrol untuk menginap disini Rp 130 Ribu Rupiah hingga 180 ribu rupiah per malam. Nah jika travelers berminat untuk kontak person reservasi di 0858-4048-6636.
5. Penginapan Syariah Villa Gardenia
Penginapan Syariah Villa Gardenia berada di Jalan Laksamana R.E.Martadinata, Sukajaya Lempasing, Teluk Pandan, Kabupaten Pesawaran. Lokasinya tak jauh dari Kawasan wisata pantai teluk lampung sehingga jika travelers menginap disini akses menuju tempat wisata pantai tidaklah jauh.
Meski terbilang kategori penginapan namun tempat ini bergaya ala Cottage. Selain tempat penginapan disini juga terdapat akses wisata taman gardenia dengan konsep etnic. Untuk biaya menginap disini pengelola menawarkan harga Rp 194 Ribu permalam.
Demikian Deretan Penginapan dan Home Stay Murah Meriah yang bisa jadi rekomendasi tempat menginap saat ke Lampung. (*)