BANDARLAMPUNG : Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lampung memberi catatan penting kepada Partai Rakyat Adil Makmur (PRIMA).
Sebagai penyelenggara pemilu, KPU terbuka kepada siapa saja yang hendak melakukan audiensi, dan konsultasi parpol baru.
Dalam sesi audiensi dan koordinasi dengan KPU Lampung, Selasa (23/11), sebagai partai politik baru DPW PRIMA Lampung diingatkan harus benar benar serius menyiapkan diri untuk dapat lolos menjadi parpol peserta pemilu 2024.
Karena tahapan pemilu 2024, baru akan digelar sesuai draf usulan mulai Februari 2022.
Kesempatan ini, DPW PRIMA menyampaikan susunan kepengurusan, surat pendaftaran sebagai parpol di Kemenkumham, domisili sekretariat dan lainnya.
Ketua KPU Lampung Erwan Bustami menyatakan kepengurusan parpol, kelengkapan administrasi dan keterwakilan perempuan harus benar benar dipenuhi.
"Sesuai draf, pendaftaran parpol peserta pemilu dilaukan oleh pengurus pusat," ujar Erwan Bustami melalui sambungan telepon.
Dilansir dari radarlampung.co.id, KPU Lampung meminta keterwakilan perempuan 30 persen, dan penguatan Liasion Officer (LO) untuk lebih menguasai IT. Sebab, kata dia diperkirakan tahapan nantinya banyak dijumpai hal-hal yang berkaitan dengan IT.
KPU Lampung Beri Catatan Penting Untuk PRIMA
Rabu 24-11-2021,13:00 WIB
Editor : redaksirltv
Kategori :