MenPAN RB Pelajari Lagi Kebutuhan CPNS

Jumat 25-10-2019,14:19 WIB
Reporter : redaksirltv
Editor : redaksirltv

Radartvnews.com - Penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2019 segera dibuka. Sebanyak 197.111 formasi disiapkan bagi para pelamar. Meski demikian, jumlah kebutuhan tersebut masih akan dipelajari lagi.

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) Tjahjo Kumolo mengatakan dirinya sedang mempelajari lebih dalam lagi terkait rencana pembukaan lowongan CPNS. Terlebih proses tahapan penerimaan CPNS akan segera dibuka mulai akhir Oktober atau awal November 2019.

“Ini sedang saya bahas, ini kami seleksi dulu jangan sampai nanti antara kebutuhan dan droping-nya tidak…, kami ingin tepat,” kata mantan Menteri Dalam Negeri tersebut di komplek Istana Kepresidenan, Kamis (24/10).

Untuk diketahui, total formasi yang akan dibuka dalam rekrutmen tahun 2019 mencapai 197.111. Sebanyak 37.854 formasi dari total tersebut untuk kebutuhan kementerian/lembaga (K/L), sedangkan 159.257 formasi untuk daerah.

Melihat jumlah yang besar, Tjahjo mengatakan rencana tersebut harus dirancang dengan baik dan sesuai kebutuhan.

“Jadi target kami penerimaan pegawai baru jelas,” tegasnya.

Dijelaskannya, hingga saat ini jumlah PNS aktif di tanah air masih didominasi oleh pekerja administrasi. Sementara formasi yang dibutuhkan saat ini adalah tenaga kesehatan dan penyuluhan.

“Sekarang banyak pegawai yang administrasi, itu yang akan kita fungsionalkan dengan baik. Jadi penerimaan pegawai akan sesuai kebutuhan, dibutuhkan penyuluh pertanian, dibutuhkan pegawai puskesmas yang bidang itu,” jelas dia.

Sebelum itu, Tjahjo juga mengatakan jadwal penerimaan CPNS 2019 tidak akan berubah. Terlebih persiapan penerimaan CPNS sudah dipersiapkan dengan detail MenPAN RB sebelumnya, Syafruddin.

“Terakhir sudah dipersiapkan detail oleh pak Syafruddin untuk persiapan penerimaan CPNS,” ungkapnya.

“Pergerakan dalam konteks mendaftar ASN diberbagai hal termasuk masalah Guru, masalah Perawat, kemudian tenaga-tenaga honorer termasuk Satpol PP dari Damkar, termasuk berbagai hal ada yang sudah diputuskan, ada yang secara bertahap sudah diselesaikan oleh pak Syafruddin dan teman-teman yang ada di KemenPANRB ini akan terus kita selesaikan dengan baik,” sambung Tjahjo.

Sebelumnya, Mantan MenPAN RB Syafruddin menegaskan seleksi CPNS akan tetap dibuka pada bulan ini.

“Rekrutmen CPNS akan tetap dimulai bulan ini, 2-3 bulan ke depan. Itu sudah on proccess biar tidak salah karena ini juga lebih kecil daripada tahun lalu,” kata Syafruddin di Kantor Kementerian PANRB, Rabu (23/10).

Meski tak banyak berbicara terkait sejauh mana persiapan CPNS yang dimaksud, namun, dia memastikan bahwa semuanya sudah siap.

Kepala Biro Hubungan Masyarakat BKN Mohammad Ridwan menjelaskan, proses penerimaan CPNS 2019 tetap berjalan sesaui jadwal. Saat ini, tengah berlangsung bimbingan teknis mengenai pengisian data ke sistem SSCASN. Sistem ini akan digunakan dalam serangkaian rekrutmen CPNS 2019.

Tags :
Kategori :

Terkait