Hadapi Porwil, Fisik Atlet Dibawah Standar
157 Atlet dari 11 Cabang Olahraga yang diproyeksikan pada pekan olahraga Wilayah Sumatra 2019, kondisi fisik masih di bawah standar yang ditetapkan, hal ini diketahui usai koni provinsi lampung menggelar tes fisik dan kesehatan beberapa waktu lalu. Wakil Ketua Umum Bidang Pembinaan dan Prestasi Koni Lampung menyebut, dari hasil yang didapat fisik para atlet lampung belum memenuhi standar, karena secara umum rata-rata baru mencapai 60 hingga 70 persen, dari standar yang ditetapkan.
Namun meski demikian dari 157 atlet yang mengikuti tes, terdapat beberapa atlet dari cabor unggulan yang fisiknya sudah memenuhi standar, seperti atletik, tinju dan kempo. Hal ini tentunya menjadi catatan yang harus dievaluasi, oleh jajaran pelatih maupun pengurus cabor, karena fisik menjadi faktor penting bagi para atlet. Menurutnya jika kondisi fisik tidak memadai, nantinya akan berpengaruh dalam pertandingan melawan atlet dari daerah lain.
Sementara itu dalam Porwil Sumatra 2019 ini, Lampung akan mengirim 157 atlet dari 11 Cabanng Olahraga, Meliputi Atletik, Billiard, Bola Voli, Bulu Tangkis, Catur, Kempo, Muaythai, Panjat Tebing, Renang, Sepak Bola, Tinju.(Kuk/Bow)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: