Jemaah Haji Asal Metro Terjangkit H1N1 Di Isolasi
Rumah Sakit Abdul Muluk Bandar Lampung masih merawat jemaah haji asal Margorejo, Kota Metro, berinisial H-E-Z 66 tahun yang diserahkan tim dokter haji setelah tiba di tanah air pada 1 September 2019 lalu.
Salah satu keluarga pasien Abdullah yang berjaga di ruang isolasi RSUDAM Bandar Lampung, Rabu siang menjelaskan kondisi kakaknya kini sudah mulai membaik dan sudah bisa berjalan walaupun hanya di dalam ruangan. Dari keterangan dokter saat ini pihaknya harus menunggu hingga tiga hari kedepan agar bisa dipindahkan keruang perawatan biasa.
Sementara itu kepala KKP kelas II Panjang R. Marjunet, menjelaskan bahwa pasien ini merupakan yang pertama kali di temui di Provinsi Lampung, dan saat ini melalui prosedur yang berlaku sedang di tangani tim medis RSUDAM Abdul Muluk di ruang isolasi dan berharap segera membaik.
Ia menambahkan melalui kordinasi tim medis dari arab Saudi dan Indonesia, diketahui bahwa pasien ini sebelumnya telah melalui observasi di Arab Saudi dan saat ini merupakan masa pemulihan bagi pasien di Indonesia.
(Ren/Ri)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: