Bandara Gatsu Diganti Bandara Ryacudu
Bandara Gatot Soebroto di kabupaten Way Kanan, milik TNI angkatan darat, kini sudah menjadi bandara komersial setelah dilakukan peresmian oleh menteri perhubungan Budi Karya Sumadi pada april 2019. Gubernur Lampung Arinal Djunaidi terkait nama bandara Gatot Subroto milik TNI angkatan adarat di Way Kanan, mengusulkan nama bandar udara (bandara) Gatot Soebroto diubah menjadi bandara Ryacudu.
Atas usulan gubernur tersebut, bupati Way Kanan, Raden Adipati Surya sangat setuju dan mendukung usulan gubernur Arinal Djunaidi untuk mengubah nama bandara Gatot Soebroto menjadi Ryacudu.
Adipati menambahkan, kewenangan merubah nama bandara bukan pada dirinya namun orang nomor satu di kabupaten Way Kanan ini mendukung penuh wacana usulan gubernur Lampung untuk perubahan nama bandara Gatot Subroto menjadi bandara Ryacudu. (Ded/Sep/Wo)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: